6.244 KPM Terima BST BBM

6.244 KPM Terima BST BBM

AMBIL BST: Salah seorang warga selaku KPM BST BBM tengah mengantre giliran mengambil bansos di Kantor Pos Cabang Pagaralam, kemarin.-Foto: Madhon/Pagaralam Pos-

PAGARALAM,PAGARALAMPOS.CO – PT Pos Indonesia Cabang Kota Pagaralam menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) Bahan Bakar Minyak (BBM) sebesar Rp500 ribu, kepada masyarakat selaku Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Pagaralam.

Penyaluran BST BBM berlangsung di Kantor Pos Cabang Pagaralam, dimulai sejak hari Minggu (11/9) hingga Sabtu (17/9), dengan menyasar 6.244 KPM tersebar di lima Kecamatan se-Kota Pagaralam.

“Sejak Minggu (11/9), kita telah menyalurkan BST BBM kepada KPM, dengan menyasar masyarakat di Kecamatan Pagaralam Utara, kemudian akan dilanjutkan ke KPM yang ada di tiap Kecamatan se-Pagaralam,” ujar Kepala Kantor Pos Cabang Pagaralam Okta, kemarin.

Diakui Okta, pada pelaksanaan penyaluran BST itu, pihaknya membuka empat loket layanan, dengan per harinya tak kurang dari 5 Kelurahan, yang dilayani dalam pengambilan BST ini.

“Secara total keseluruhan KPM, yang mendapatkan BST BBM berjumlah 6.244 KPM. Dan selama 5 hari kedepan, kita akan tetap menyalurkan BST BBM ini, sesuai dengan jadwal yang telah kita susun, jadi masyarakat yang mendapatkan surat undangan pengambilan BST BBM, silakan untuk datang langsung ke Kantor Pos,” jelasnya.

Dalam penyaluran BST BBM ini, sambung Okta, pihaknya mewajibkan kepada KPM, agar dapat memberikan bukti identitas diri, berupa foto kopi Kartu Tanda Penduduk (KTP), serta membawa pula KTP aslinya. “Kita usahakan dan targetkan, penyaluran BST BBM bisa mencapai 100%, sehingga bisa tersalurkan dengan cepat kepada masyarakat,” tandasnya.

Sebelumnya, menindaklanjuti Surat Edaran Keputusan Direktorat Jendral (Dirjen) Pemberdayaan Sosial Kemensos RI Nomor: 158/5/HL.01/8/2022, terkait penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) periode September - Desember 2022. Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pagaralam bakal lakukan pengawasan terhadap penyaluran BLT. 

“Pelaksanaan program Bantuan Sosial (Bansos) langsung tunai BBM periode September hingga Desember 2022 sebagai Pengalihan Subsidi BBM kepada masyarakat yang terdampak terhadap kenaikan harga BBM,” ujar Kepala Dinsos Kota Pagaralam, Drs Agus Akhmad MSi melalui Sekretaris, Buraqqo Bangun MM.

Menurut Bang Koko, berdasarkan informasi dari Kemensos, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan mendapatkan Bansos BLT senilai Rp150 ribu dikali 4 bulan. Yang artinya setiap KPM akan mendapatkan uang tunai senilai Rp600 ribu.

“Dalam penyalurannya nanti, pihak Kementerian akan berkoordinasi dengan PT Pos sebagai penyalur Bansos BLT. Untuk pencairan, akan dilakukan insyaa Allah dalam minggu-minggu ini melalui PT Pos,” ungkapnya.

Lanjutnya, untuk distribusi nanti Dinsos akan hadir bersama pendamping Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamaatan (TKSK) di 5 Kecamatan se-Pagaralam, guna kelancaran KPM di dalam pencairan dana Bansos BLT dampak kenaikan BBM,” pungkasnya. (Cg09)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: