Sebanyak 129 Peserta Ikuti Lomba Baris Berbaris Tingkat SD

Sebanyak 129 Peserta Ikuti Lomba Baris Berbaris Tingkat SD

Foto : Edo / Pagaralam Pos MERIAH: Walikota Pagaralam Alpian Maskoni didampingi TP PKK Kota Pagaralam, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga beserta tamu kehormatan saat membuka perlombaan baris berbaris tingkat SD, Sabtu (13/8) pagi.--

PAGARALAMPOS.CO, Pagaralam - Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pagaralam menggelar Lomba Baris Berbaris tingkat Sekolah Dasar (SD), pada Sabtu (13/8) pagi.

BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Antusias Tonton Lomba Baris Berbaris

Kepala Dispora Kota Pagaralam Sunarto, SPd. MM mengatakan, syukur Alhamdulillah hari ini dapat melaksanakan melaksanakan kegiatan baris berbaris, yang diikuti oleh 69 peserta Putra dan 60 peserta Putri. 

 

"Pada Minggu 14 Agustus 2022 lomba dilanjutkan untuk tingkat Instansi dan Senin tanggal 15 Agustus 2022 untuk tingkat SMP dan SMA sederajat se-Kota Pagaralam, dan terakhir akan dilaksanakan karnaval pada 20 Agustus 2022,"ujarnya.

BACA JUGA:Ambil Bagian Meriahkan HUT Kemerdekaan RI

Sunarto berharap sekali kemeriahan seperti ini selalu hidup, dirgahayu Republik Indonesia ke 77 Tahun 2022, mari terus kita wujudkan kota Pagaralam, dengan kerja keras, kerja cerdas. (Do19/min3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pagaralampos.disway.id