Belasan Pemuda Nekat Gelar Aksi

Belasan Pemuda Nekat Gelar Aksi

caption id attachment 24671 align aligncenter width 1024 Foto Heru Pagaralam PosGELAR Sejumlah pemuda saat menggelar aksi di depan halaman Pemkab Lahat caption Tanyakan Transparansi Anggaran Covid 19 PAGARALAM POS Lahat Transparansi Pemkab Lahat dalam pengelolaan anggaran Covid 19 baik yang diterima Pemkab Lahat dari Pemerintah Pusat APBD maupun dana bantuan yang mengalir dari perusahaan perusahaan di Lahat mulai dipertanyakan Belasan pemuda baik asal Kabupaten Lahat maupun dari luar Lahat nekat lakukan aksi massa tanpa izin kepolisian di depan Pemkab Lahat Pemkab Lahat seharusnya membuka trasparansi rincian penggunaan anggaran Covid 19 juga seluruh bantuan yang bisa diakses melalui website Jadi masyarakat juga bisa melakukan pengawasan kata Syaikh Muhammad anggota Koalisi Pemuda Lahat Rabu 17 6 Sementara Sekretaris Gugus Tugas Covid 19 Kabupaten Lahat Ali Afandi mengungkapkan terkait anggaran tidak ada yang ditutup tutupi Anggaran dari APBD senilai Rp23 5 miliar sudah terpakai untuk Covid 19 sekitar Rp10 5 miliar Bantuan dari perusahaan berupa uang Rp1 Miliar sudah terpakai sekitar Rp 22 juta rupiah untuk sewa tenda yang digunakan untuk kegiatan Covid 19 Ada juga bantuan beras dari perusahaan sebanyak 34 ton 110 kilo sudah dibagikan semua kepada warga di beberapa Kecamatan Seperti di Kecamatan Merapi Area Kikim Area Jarai dan Lahat Selatan Juga untuk guru honorer yang tersebar di Kabupaten Lahat ujar Ali Terkait pernyataan massa yang menginginkan penggunaan anggaran dipublikasikan Pihaknya siap melakukannya rencananya akan dipublikasikan semuanya melalui website resmi covid 19 Lahat Tentu kita akan sangat terbuka soal dana Covid ini Kalau untuk bantuan APD kan sudah lama kita jelaskan sudah diserahkan ke Rumah Sakit dan Dinas Kesehatan jawab Ali her18

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: