Meski Tidak Berbahaya Ternyata Ini Penyebab dan Cara Atasi Lidah Hitam Berbulu

Selasa 10-06-2025,22:01 WIB
Reporter : Devi
Editor : Almi

6. Penggunaan Obat Kumur Tertentu

BACA JUGA:Rahasia Membuat Lidah Kucing Renyah dan Lezat, Simpel Tapi Menggoda!

Obat kumur dapat membantu menjaga kebersihan mulut.

Namun, jika yang digunakan mengandung peroksida, larutan ini dapat mengiritasi area mulut.

Penggunaan yang terlalu sering dapat membuat lidah yang awalnya berwarna kemerahan berubah menjadi hitam.

Sebaiknya, pilihlah obat kumur yang lebih bersahabat bagi kesehatan mulut.

BACA JUGA:Ini Resep Martabak Mini yang Manis, Kenikmatan yang Mengoyangkan Lidah!

Perawatan dan Pencegahan Lidah Berbulu

Pengobatan untuk lidah berbulu dapat dilakukan dengan menjaga kebersihan mulut yang baik, seperti menyikat gigi dan membersihkan lidah menggunakan alat khusus seperti pembersih lidah atau tongue scraper.

Berhentilah menggunakan obat yang dapat menyebabkan lidah berbulu dengan berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu.

Selain itu, hindarilah perilaku negatif seperti merokok atau menggunakan tembakau agar kesehatan mulut dapat pulih kembali.

Jika cara tersebut gagal, dokter bisa saja meresepkan obat kumur antijamur, antiseptik, atau bahkan tindakan bedah untuk memotong papila filiformis yang terlalu panjang.

BACA JUGA:Sambal Tumpang Jawa, Resep Tradisional yang Menghangatkan dan Memanjakan Lidah

Upaya terbaik untuk mencegah terjadinya kondisi lidah berbulu adalah dengan menjaga kebersihan mulut yang baik, melalui beberapa langkah berikut:

Bersihkan gigi dua kali sehari, di pagi dan malam hari sebelum tidur.

Sikat permukaan atas lidah. Jika merasa mual saat menggosok bagian belakang, Anda bisa memulainya secara perlahan dari tengah ke depan, kemudian ulangi dari area yang lebih belakang.

Kategori :