Perkembangan Nissan Livina tidak hanya dari segi desain, namun juga performa, fitur keselamatan, dan kenyamanan berkendara.
Setiap generasi baru selalu menawarkan peningkatan dan penambahan fitur yang membuat Livina semakin cocok sebagai kendaraan keluarga modern.
Spesifikasi dan Performa
BACA JUGA:Apa Saja Rekomendasi Mobil Bekas Berkualitas di Rentang Harga 70 Jutaan? Simak Pilhannya Di Sini!
Pada generasi terbarunya, Nissan Livina dibekali dengan mesin berkapasitas 1.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 103 HP pada 6.000 RPM, dengan torsi maksimum mencapai 141 Nm pada 4.000 RPM.
Mesin ini memberikan performa yang handal, cukup bertenaga untuk memenuhi kebutuhan berkendara sehari-hari maupun saat berpergian jauh bersama keluarga.
Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.510 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.695 mm.
Dengan jarak sumbu roda 2.775 mm, Nissan Livina memberikan stabilitas yang baik ketika dikendarai.
BACA JUGA: Alasan di Balik Murahnya Harga Mobil Bekas Taksi, Pilihan Ekonomis di Tengah Tingginya Harga Mobil
Dimensi ini membuat Livina ideal sebagai mobil keluarga yang tidak terlalu besar namun tetap lapang di dalamnya.
Nissan Livina juga menawarkan pilihan transmisi yang beragam. Varian EL hadir dengan transmisi manual, sementara varian VE dan VL menggunakan transmisi otomatis.
Dengan adanya variasi ini, konsumen dapat memilih tipe yang paling sesuai dengan preferensi mereka.
Fitur Keselamatan
BACA JUGA:Minat Beli Mobil Bekas Honda HR-V? Ini Harganya Mulai Segini!
Fitur keselamatan selalu menjadi prioritas utama dalam rancangan Nissan Livina.
Mobil ini dilengkapi dengan teknologi keamanan yang mencakup Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist, dan Crash Sensor.