Nyeri Haid Hilang dan Bersihkan Area Kewanitaan. Khasiat Daun Sirih Memang Terkenal Ampuh Sebagai Obat Alami

Rabu 02-10-2024,19:13 WIB
Reporter : Devi
Editor : Mey

PAGARALAMPOS.COM - Sejak dahulu kala, manfaat daun sirih telah digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Daun sirih sering digunakan sebagai obat herbal. Sirih sendiri banyak tumbuh di Indonesia.

Daun ini mempunyai beragam manfaat dan mengandung protein, yodium, natrium, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, asam nikotinat, flavonoid, fenol, tanin, saponin, polifenol, dan minyak atsiri.

Ada dua jenis daun sirih yang umum ditemukan yaitu daun sirih hijau dan daun sirih merah.

BACA JUGA:Ini Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Keduanya mempunyai manfaat kesehatan yang berbeda-beda.

Berikut enam manfaat daun sirih untuk kesehatan tubuh.

1. Pengobatan Jerawat

Pori-pori yang tersumbat akibat produksi minyak berlebih menjadi pemicu utama munculnya jerawat di wajah.

Air rebusan daun sirih bisa menjadi solusi masalah jerawat.

BACA JUGA:Tepak Sirih : Simbol Penghormatan dan Penghargaan Dalam Adat dan Budaya Melayu. Tradisi Penuh Makna Mendalam

Caranya cuci muka dengan air rebusan sirih.

Tanin, flavonoid, dan saponin yang terdapat pada tanaman ini memiliki efek antibakteri dan menghilangkan bakteri penyebab jerawat.

2. Mengatasi Gatal pada Kewanitaan

Sifat antibakteri pada daun ini dapat mencegah bakterial vaginosis yang menyebabkan gatal pada kemaluan.

Kategori :