Namun tak ada yang tahu bahwa selama ini Ava menyimpan rahasia di masa lalunya. Bahkan masa lalu tersebut masih terus menghantuinya saat sudah mencapai kesuksesan dan bergelimang kemewahan.
Dari bayang-bayang tersebut, Ava mengambil pilihan-pilihan yang justru mempertemukannya dengan dua sosok pria. Pria tersebut adalah Reza Malik dan Raga.
Kedua pria ini membawa Ava ke perjalanan hidup yang tidak terduga-duga. Lantas perjalanan hidup seperti apakah yang Ava lalui?
BACA JUGA:Film Bu Tejo Sowan Jakarta, Perang Ibu Vs Anak Imbas Rencana Nikah
Pemain Heartbreak Motel
Dari sinopsis, kita beralih ke pemain film Heartbreak Motel. Sebagaimana yang sudah kita singgung tadi bahwa tontonan ini akan melibatkan sederet artis yang pernah meraih penghargaan Piala Citra. Berikut pemain tersebut.
Laura Basuki
Laura Basuki lahir di Berlin Barat, Jerman Barat pada tanggal 9 Januari 1988. Selain Heartbreak Motel, ia juga bersiap dengan sejumlah film terbarunya.
Salah satunya yaitu film berjudul Sehidup Semati. Di film ini, ia akan memerankan karakter bernama Renata. Film ini sudah tayang pada 1 Agustus tahun 2024 di bioskop.
Tak hanya itu, artis lulusan Universitas Atma Jaya Jakarta ini juga bersiap dengan film 24 Jam Bersama Gaspar. Di film ini ia memerankan karakter bernama Kik.
BACA JUGA:Drakor My Country The New Age, Yang Se Jong Jadi Pejuang Joseon
Reza Rahadian
Sinopsis film Heartbreak Motel juga memperlihatkan kualitas akting Reza Rahadian. Aktor kelahiran 5 Maret 1987 di Bogor ini sudah sering terlihat di berbagai judul film.
Bahkan ia juga bersiap untuk film terbarunya di tahun 2024 mendatang. Mulai dari Siksa Kubur, 24 Jam Bersama Gaspar, dan masih banyak lagi.
Bahkan ada sejumlah film Reza yang siap produksi, namun masih misterius jadwal tayangnya. Film tersebut seperti halnya Pasutri Gaje, Buya Hamka, sampai dengan The Invisible Guest.
BACA JUGA:Sinopsis Migration, Kisah Keluarga Bebek yang Melakukan Perjalanan