My Chilling Roommate Film Horor Komedi Chanwoo dan Kim So jung, Nonton Yuk

Selasa 07-05-2024,17:25 WIB
Reporter : Mey
Editor : Almi

PAGARALAMPOS.COM- My Chilling Roommate merupakan film Korea bergenre komedi, horor, romantic, dan supernatural. Film Korea ini memiliki durasi tonton selama 1 jam 52 menit.

Selain terkenal dengan judul My Chilling Roommate, film ini juga memiliki judul lainnya. Seperti Chilly Cohabitation: Movie, Creepy Living Together: Movie, Ossaghart Donggeo, hingga Chilling Cohabitation.

Kabar gembiranya, My Chilling Roommate tidak hanya diproduksi berbentuk film saja. Akan tetapi juga akan diproduksi dalam bentuk drama.

Dengan kata lain My Chilling Roommate ini merupakan gabungan antara film dan drama. Untuk filmnya sendiri telah tayang pada 19 Juli 2020 lalu.

BACA JUGA:Baru Tauu, Ada Empat Kota Afrika Kuno yang Hilang, Apa yang Sesungguhnya Terjadi?

Sedangkan untuk versi dramanya akan tayang pada bulan Agustus 2022 melalui YouTube dan platform OTT. Sinopsis My Chilling Roommate menceritakan kisah cinta seorang gadis dan pemuda. Gadis tersebut bernama Jung Se Ri.

Sedangkan sang pria bernama Song Ji Chan. Jung Se Ri tidak seperti gadis belia seusianya.

Melainkan, ia memiliki kemampuan yang tak semua orang punya, yakni dapat melihat hantu. Suatu ketika, ia sangat terkejut, karena di dalam kamarnya terdapat sosok hantu.

Hantu tersebut tak lain adalah Song Ji Chan. Song Ji Chan menjadi hantu karena belum lama meninggal dunia.

Sayangnya, Song Ji Chan tidak ingat sama sekali apa yang menjadi penyebab kematiannya. Ia pun juga tidak ingat mengapa dirinya bisa sampai menjadi arwah gentayangan.

BACA JUGA:Yuk intip Sinopsis Film Bullet Train, Aksi Pembunuh Bayaran di Sebuah Kereta Cepat

Pengenalan Karakter Song Ji Chan

Sinopsis My Chilling Roommate pertama kali akan menceritakan tentang karakter Song Ji Chan. Jung Chanwoo akan berperan sebagai Song Ji Chan ini.

Ternyata, My Chilling Roommate merupakan comeback drama Jung Chanwoo. Seperti yang sudah kita tahu, Jung Chanwoo merupakan anggota boy grup terkenal yakni iKON.

Selain itu, Jung Chanwoo sebelumnya sudah memulai aktingnya. Meskipun, pada saat itu ia hanya mendapatkan peran kecil dalam sebuah drama.

Kategori :