BACA JUGA:Film Horor The Invitation Kisah Keluarga Vampir yang Mengerikan, ini Sinopsisnya
Sinopsis drama Korea Umbrella merupakan drama yang menggambarkan perjuangan seseorang dalam sebuah perang. Tak hanya itu saja, melainkan juga terjadi permasalahan dengan keluarga kerajaan selama Dinasti Joseon.
Melihat alur cerita dari drama ini, kehadiran Jung Ji Hoon semakin menarik. Rain sendiri biasa memilih tampil dalam drama yang penuh semangat.
Selain itu, ia juga senang membintangi drama modern. Kali ini, ia membuktikan kemampuan luar biasanya dengan bermain drama sejarah.
Tentu saja ini menjadi momen berharga dan kesempatan yang dinantikan para penggemarnya. Rasa penasaran pun semakin menguat dan tak sabar melihat penampilan baru sang aktor.
BACA JUGA:Mari Menyusuri Wisata Religi di Makam 9 Wali Songo Indonesia yang Menyimpan Penuh Sejarah
Seperti yang kita tahu, Rain tidak hanya sebagai aktor saja. Dengan bakatnya dan multitalenta, ia juga menjadi seorang penyanyi, penulis lagu, penari, hingga produser rekaman asal Korea Selatan.
Debut akting Rain pertama kali pada tahun 2003 lalu. Tak hanya itu, ia juga membuat debut Hollywood dalam film berjudul Speed Racer. Selain itu, ia juga membintangi film berjudul Ninja Assassin.
Kim Hye Soo Sebagai Pemeran Utama
Dalam sinopsis drama Korea Umbrella, Kim Hye Soo akan menjadi pemeran wanita utama. Umbrella yang merupakan comeback drama terbarunya.
BACA JUGA:Menjelajahi 10 Rekomendasi Tempat Wisata yang Paling Hits di Gresik
Pada tahun 2020 lalu, ia telah membintangi sebuah drama berjudul Hyena. Drama yang dikenal dengan judul Shuroop ini memiliki arti yang unik.
Dalam bahasa Korea kuno, Shuroop artinya payung. Itulah sebabnya, drama akan menggambarkan pendidikan dari keluarga kerajaan Korea.
Drama ini akan menjadi drama sejarah pertama Kim Hye Soo sejak 20 tahun. Pasalnya, ia terakhir kali membintangi drama Saeguk tahun 2002 berjudul Royal Consort Huibin Jang.
BACA JUGA:Menjelajahi Wisata Religi di Medan yang Penuh Sejarah
Peran Kim Hye Soo