Bukti Kejayaan Sriwijaya, Tinggalkan 10 Prasasti dan Candi, Dijelaskan Palembang Ibukota Kerajaannya

Rabu 24-01-2024,23:44 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Gusti

BACA JUGA:10 Peninggalan Kerajaan Sriwijaya, Bukti Pengaruh Serta Luasnya Daerah Kekuasaan di Nusantara

Pada dasarnya, Kerajaan Sriwijaya mengalami masa gemilang hingga masa pemerintaha Sri Marawijaya. 

Hal ini didasarkan pada Kerajaan Sriwijaya yang disibukkan dengan perang melawan Jawa pada tahun 922 M dan 1016 M. 

Dilanjutkan melawan Kerajaan Cola (India) pada tahun 1017 hingga 1025 M hingga raja Sri Sanggramawijaya berhasil ditawan.

Pada masa kejayaannya, wilayah Sriwijaya mampu menguasai jalur perdagangan Selat Malaka. 

BACA JUGA:Tercatat Sebagai Kisah Kuno Kerajaan Sriwijaya, Inilah 2 Cerita Rakyat Yang Terkenal!

Selain itu wilayah kekuasaannya mampu diperluas hingga Jawa Barat, Kalimantan Barat, Bangka, Belitung, Malaysia, Singapura, dan Thailand Selatan. 

Guna mengamankan wilayah laut, Sriwijaya membangun aramada laut yang kuat sehingga kapal asing yang ingin berdagang merasa aman. 

Sriwijaya kemudian berkembang menjadi kerajaan maritim yang kuat di masanya.

Runtuhnya Kerajaan Sriwijaya

Sekitar abad ke 11 M kerajaan Sriwijaya sudah mengalami kemunduran. 

BACA JUGA:2 Cerita Rakyat Ini Menjadi Kisahnya Sejarah Kerajaan Sriwijaya, Simak Disini Selengkapnya!

Kerajaan Cola yang dipimpin oleh Raja Rajendra Coladewa berhasil menawan raja Sriwijaya. 

Pada abad ke 13 M, Kerajaan Singasari dari Jawa mampu mengalahkan kerajaan Malayu yang sebelumnya berada di bawah kekuasaanya Sriwijaya melalui ekspedisi Pamalayu. 

Disisi lain Sriwijaya semakin lama semakin lemah dikarenakan persaingan dengan kerajaan – kerajaan dari Jawa. 

Hingga lemahnya Sriwijaya dimanfaatkan oleh Kerajaan Sukhodaya dari Thailand dengan merebut wilayah Semenanjung Malaysia dan Selat Malaka. 

Kategori :