Diklaim Lebih Canggih Dari Jerman, Ini Keunggulan MBT Leopard 2A7HU Milik Hungaria

Sabtu 20-01-2024,04:40 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Gusti

PAGARALAMPOA.COM - Pengiriman tiga unit Main Battle Tank (MBT) Leopard 2A7HU oleh Krauss-Maffei Wegmann (KMW) untuk Angkatan Darat Hungaria baru-baru ini telah menjadi perbincangan di jagad kavaleri.

Pasalnya Leopard 2A7HU kabarnya dilengkapi teknologi yang lebih canggih jika dibandingkan dengan Leopard 2 series yang digunakan oleh militer Jerman.

Keunggulan Leopard 2A7HU diungkapkan oleh Menteri Pertahanan Hungaria Christoph Szalay-Bobrovniczky.

Namun, apakah benar pernyataan dari Menhan Hungaria tersebut? Sejauh ini Hungaria sudah dilengkapi dengan delapan unit MBT sejenis, dan rencaanya akan menambah jumlah Leopard 2A7HU menjadi 44 unit.

BACA JUGA:RPG-75 – Roket Anti Tank Disposable Ceko, Ada Peluang Digunakan Satuan TNI

Leopard 2A7HU (Hungarian Upgrade), sejatinya merupakan varian upgarde dari Leopard 2A7. MBT ini menawarkan beberapa peningkatan yang menjadikannya lebih unggul dari pendahulunya. Salah satu peningkatan utama adalah pada askep daya tembak.


Foto : Tank Leopard.-Diklaim Lebih Canggih Dari Jerman, Ini Keunggulan MBT Leopard 2A7HU Milik Hungaria-Google.com

Leopard 2A7HU dilengkapi dengan meriam smoothbore 120mm L/55 keluaran baru, yang dapat menembakkan amunisi lebih kuat, sehingga meningkatkan efektivitasnya terhadap sasaran lapis baja dan non lapis baja.

Leopard 2A7HU juga menawarkan proteksi yang lebih unggul dibandingkan Leopard 2A7 standar. MBT ini dilengkapi sistem perlindungan lapis baja modular canggih, yang dapat ditingkatkan atau diganti untuk beradaptasi dengan tingkat ancaman yang berbeda.

Sistem ini memberikan peningkatan perlindungan terhadap berbagai ancaman, termasuk rudal anti-tank, IED, dan bentuk alat peledak lainnya.

BACA JUGA:Main Battle Tank Rusia Punya Volnorez, Sistem Jammer Anti Drone Kamikaze FPV

Peningkatan signifikan lainnya pada Leopard 2A7HU adalah sistem pengendalian tembakannya yang canggih. Sistem ini mencakup antarmuka digital baru.

Yang memungkinkan perolehan target lebih cepat dan tepat. Ini juga mencakup sistem pencitraan termal untuk meningkatkan deteksi dan identifikasi target,

Bulgarianmilitary.com menyebut Leopard 2A7HU telah dirancang dengan mempertimbangkan peningkatan mobilitas, termasuk fitur paket daya yang ditingkatkan. Paket ini memberikan peningkatan tenaga kuda.

Semua ini memungkinkan MBT melintasi medan sulit dengan lebih mudah dan pada kecepatan lebih tinggi.

Kategori :