AKBP Erwin Irawan Sambang Parpol, Tingkatkan Sinergi Wujudkan Pemilu 2024 Aman dan Damai

Rabu 18-10-2023,23:41 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Gusti

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Polres Pagar Alam intens melakukan giat koordinasi dengan pemangku kepentingan untuk mensukseskan helatan Pemilu 2024. 

Tujuannya tak lain memwujudkan Pemilu 2024 aman dan damai. Hal ini dilakukan Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan SIK MH bersama jajaran melakukan giat sambang ke Sekretariat Parpol yang ada di wilkumnya.

Seperti Rabu (18/10/2023), bersama KBO Ops Iptu Suparna dan KBO Intelkam Ipda Akian Pasaribu menyambangi Sekretariat DPC Partai Bulan Bintang (PBB) Pagar Alam berlokasi di Simpang Pagar Banyu, Jalan Wedana Gani, Kelurahan Beringin Jaya, Kecamatan Pagar Alam Utara.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres disambut pengurus DPC PBB Pagar Alam, yakni Ketua DPC Masagus Toyeb diwakili Ketua Bappilu PBB  Herman Susanto, Sekertaris Damsir, Bendahara Alex Iskandar beserta seluruh pengurus partai berlambang Bulan dan Bintang tersebut.

BACA JUGA:Kapolres Pagar Alam Bersama Forkopimda Cek Kesiapan Randis Operasional Pengamanan Pemilu 2024

"Terciptanya pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang, tidak hanya bergantung kesiapan aparat keamanan tetapi juga hasil kerjasama semua pihak, salahsatunya pengurus Parpol," ujar Kapolres.


Foto : Audiensi Kapolres bersama pengurus DPC PBB Pagar Alam.-AKBP Erwin Irawan Sambang Parpol, Tingkatkan Sinergi Wujudkan Pemilu 2024 Aman dan Damai-pagaralampos.com

Pertemuan itu menjadi awal terbentuknya kerjasama untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif di kota Pagaralam menjelang Pemilu 2024.

Bukan hanya dengan salah satu Parpol, Kapolres Pagaralam juga akan bertamu ke kantor partai-partai lain di Pagaralam.

AKBP Erwin Irawan mengatakan, tahapan pemilu akan dimulai dan pihaknya perlu bersilaturrahim dengan para pengurus partai peserta.

BACA JUGA:Gelar Apel Pasukan Ops Mantap Brata Musi 2023 - 2024, Kapolres: Deteksi Dini Ancaman Gangguan Pemilu 2024

Ia berharap sinergitas antara Polri dan para pengurus semua Partai bisa menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif.

“Intinya kita berharap keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dapat tercipta dengan baik,” kata AKBP Erwin Irawan.

Selain itu, pihaknya berharap agar pengurus partai juga turut membantu menciptakan situasi tetap kondusif sejak tahapan hingga pelaksanaan pemilihan berakhir.

“Kami yakin dengan peran aktif pengurus partai, Pagaralam akan aman dan lancar serta kondusif,” pungkas Kapolres.

Kategori :