Nah, pada artikel tulisan ini, pagaralampos.com, akan mengulas senjata laras panjang yang mumpuni. Dan memiliki akurasi jitu ke sasaran.
Yuk kita simak, detail spesifikasi senjata laras panjang yang digunakan sniper seperti dilayar the movie.
SPR-4
Foto : SPR 4.-Mengintip Senjata Sniper Produksi Pindad, Akurasi Tembaknya Hingga 2 KM, Woow Jauhnya-Pindad.com
Senapan Penembak Runduk yang di desain untuk melengkapi jajaran produk senjata produksi PT. Pindad (Persero) dalam jarak penembakan 1500 meter.
Penggunaan munisi MU56-M memastikan akurasi terbaik yang didukung oleh teleskop dengan pembesaran hingga 25x.
Serta Bipod untuk menjaga kestabilan dalam penembakan.
Spesidikasinya :
- Kaliber : .338”
- Panjang : a. Popor Terentang: 1318 mm b. Popor Dilipat: 1035.5 mm
- Jenis Munisi : .338''
- Berat Senjata Magasen Kosong : 8.1 kg (Tanpa Bipod dan teleskop panjang)
- Sistem Kerja : Bolt Action
- Jumlah/Arah Galangan : 6 alur/kekanan
- Panjang Kisar : 10" (254mm/put)