PAGARALAMPOS.COM - Lima tempat angker di Bali bikin merinding cocok untuk yang menyukai wisata menyeramkan, salah satunya taman festival.
Pulau Bali memiliki beberapa tempat angker.
Dibalik keindahannya, Bali memiliki banyak sudut-sudut misterius dan menyeramkan yang membuat pengunjung merinding saat mengunjunginya.
Bagi Anda yang menyukai wisata menyeramkan, beberapa tempat ini bisa menjadi rekomendasi untuk dikunjungi.
1. Kuburan Bali (Desa Trunyan)
Selain wisatanya, Bali juga dikenal upacara adat Ngaben atau biasa dikenal dengan sebutan kremasi untuk orang yang meninggal.
Tapi, berbeda dengan Desa Trunyan, Bali Timur.
Jenazah orang meninggal di sini tidak dikremasi ataupun dikubur, melainkan hanya diletakkan di ‘kandang’ bambu yang ada di sekitar pohon Trunyan.
Walaupun jenazah tersebut akan membusuk, tetapi tidak akan menimbulkan bau yang busuk, karena aromanya tertutup dengan wangi pohon Trunyan ini.
2. Taman Festival
Taman Festival yang terletak di Sanur ini terbengkalai karena tidak selesai dibangun dan sudah ditinggalkan sejak 16 tahun lalu.
Kalau kamu mengunjungi tempat ini, baru melihat bangunannya dari depan saja, kamu pasti sudah bergidik ngeri.
BACA JUGA:Mitos Atlantis Yang Hilang, The Lost City of Atlantis Jejaknya Ada di Indonesia? Kok Bisa
Selain tampak angker, tempat ini juga dijadikan pemeliharaan buaya.