PAGARALAMPOS.COM - Wisata Pemandangan Gunung Lawu yang terletak di Pulau Jawa tepatnya di Provinsi Jawa Tengah menyimpan kisah mistis dan kisah sumpah Prabu Brawijaya.
Dikutip dari cerita mulut ke mulut, sumpah Prabu Brawijaya itu hingga saat ini masih dipercaya sebagai pembawa celaka pendaki Gunung Lawu.
Wisata Gunung Lawu ini dikenal cukup angker yang berhubungan dengan keberadaan raja terakhir kerajaan Majapahit, yaitu Prabu Brawijaya V.
Dimana Salah satu puncaknya, Hargo Dalem diyakini sakral, karena sebagai tempat menghilangnya Prabu Brawijaya V setelah memeluk agama Islam.
Serta begitupun dengan dua puncak Gunung Lawu lainnya, Hargo Dumiling dan Hargo Dumilah yang juga diyakini sakral.
BACA JUGA:Oh Bukan Orang Indonesia. Ternyata Ini Sosok Pertama yang mengupas Tabir Misteri Situs Padang?
Puncak Hargo Dumilling konon dipercaya sebagai tempat menghilangnya Ki Sabda Palon yang merupakan abdi setia dari Prabu Brawijaya V. Sedangkan, puncak Hargo Dumilah merupakan tempat meditasi bagi penganut Kejawen.
Ini hasil rangkuman Mimin, kerajaan apa yang sampai Majapahit runtuh tidak juga bisa ditaklukan?
ikuti sampai habis cerita Mimin, apakah Kerajaan Sunda atau Pajajaran lebih baik baca habis berita ini!
Kerajaan Majapahit merupakan kerajaan yang pernah berdiri pada abad ke-13 hingga abad ke-16. Namun, ada juga yang menuliskan berdiri pada abad ke-14 hingga abad ke-15.
BACA JUGA:3 Pendekar Ini Menghilang Tanpa Jejak, Padahal Merupakan Pahlawan Yang Tersakti Di Tanah Jawa
Kerajaan Majapahit terletak dan berpusat di Jawa Timur, dan dianggap sebagai salah satu kerajaan terbesar di wilayah Asia Tenggara pada masa lalu.
Dalam catatan sejarah, Majapahit hampir menguasi seluruh daerah Nusantara pada masa itu.
Pendiri Majapahit, Raden Wijaya pada tahun 1293, yang merupakan menantu dari Kertanegara, raja terakhir Singasari.
Kerajaan Majapahit tidak terlepas dari Kerajaan Singasari. Raden Wijaya merupakan menantu Kertanegara, raja Kerajaan Singasari. Pada tahun 1292 M, terjadi pemberontakan di Singasari yang dilakukan oleh Jayakatwang yang menyebabkan runtuhnya Singasari.