PAGAR ALAMPOS.COM - memandikan si kecil tentu saja menjadi rutinitas wajib ya untuk menjaga kebersihannya.
Ternyata memandikan si kecil ada aturannya lho! Ada beberapa kesalahan saat memandikan bayi yang wajib Moms ketahui. Agar terhindar dari hal ini, yuk simak tips memandikan bayi secara benar!
Bayi cenderung memiliki kulit sensitif. Oleh karena itu, memandikan bayi harus sangat berhati-hati ya Moms.
Memandikan bayi bukan hanya sekedar membersihkannya dengan air, sabun, dan shampo, tetapi terdapat beberapa aturan yang juga perlu Moms perhatikan. Kesalahan memandikan bayi pun tak jarang dialami oleh beberapa ibu.
BACA JUGA:Mengenal Anne Rice, Novelis Genre Fiksi Gotik, Sastra Erotik, dan Sastra Kristen (03)
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah kesalahan paling sering terjadi saat memandikan bayi.
1. Meninggalkan Bayi Berendam
Jangan meninggalkan bayi berendam di bak air. Tindakan tersebut berisiko menyebabkan bayi tenggelam. Bahkan, dua inci air saja bisa buat mereka tersedak dan meninggal.
Jika saat memandikan bayi, orang tua harus meninggalkan kamar mandi, pastikan ada orang dewasa lain yang mengawasinya. Kalau tidak ada, sebaiknya bawa anak dengan ditutupi oleh handuk.
BACA JUGA:Castle Rock, Serial Psychological-Horror Adaptasi karya Keren Stephen King
Karena itu, hindarilah meninggalkan bayi meski bak sedang kosong atau memiliki sedikit air. Ingat, kecelakaan rumah tangga cukup sering terjadi di kamar mandi.
2. Tidak Membersihkan Seluruh Area Tubuh
Dalam memandikan bayi, cara ini perlu dicermati. Ada beberapa area tubuh bayi yang sering luput dari perhatian orang tua. Bagian yang terlewat tersebut biasanya pusar, kuku jari tangan dan kaki, lubang bokong, dan selangkangan.
Padahal, semua area tubuh anak wajib dibersihkan secara rutin agar tidak menjadi sumber berkembangnya penyakit. Gunakan waslap yang sudah direndam air sabun untuk membersihkan area-area dengan banyak lipatan.
Kemudian bilas area tersebut hingga bersih, dan keringkan dengan handuk bersih.