5 Rekomendasi Tempat Wisata di Tana Toraja Yang Wajib Kamu Kunjungi, Begini Keindahannya!

Minggu 08-10-2023,18:12 WIB
Reporter : Bodok
Editor : Bodok

PAGARALAMPOS.COM - Tempat Wisata di Tana Toraja. Indonesia sebagai negara kepulauan tentunya memiliki beragam suku, buaya, agama, dan tradisi berbeda-beda di setiap daerahnya.

Dari setiap kepulauan yang ada, tentunya Indonesia juga di karuniai oleh beragam wisata baik itu wisata alam, wisata religi, wisata sejarah, maupun wisata yang sengaja dibuat secara moderen.

Salahsatu dari beragam wilayah, ada satu wilayah yang akan kita bahas kali ini. Yaitu tempat wisata yang ada di Toraja.

Tempat wisata Tanah Toraja identik dengan ungkapan “tidak lazim” bagi kebanyakan masyarakat, mengingat banyak makam yang dijadikan destinasi wisata.

BACA JUGA:Jarang Orang Tau! Ini 4 Ban Motor yang Miliki Kualitas Mantap yang Tahan Lama

Namun alam di Tana Toraja juga menawarkan eksotisme yang tak kalah indah. Bayangkan, kamu bisa melihat bukit menjulang yang dibelah oleh sungai, mengingatkan kita pada dunia dari film animasi, Avatar The Legend of Aang.

Kabupaten yang berada di Sulawesi Utara ini juga memiliki nilai adat dan budaya yang sangat kental. Pesona adat dan alam di sekitarnya membuat wisatawan jatuh hati sejak pandangan pertama. 

Berikut kami sajikan rekomendasi pilihan tempat wisata di Toraja yang wajib kamu kunjungi. Penasaran kan? yuk simak sampai habis.

1. Rumah Adat Tertua Sulawesi di Desa Pallawa


Rumah Adat Tertua Sulawesi di Desa Pallawa--

Tempat wisata Tana Toraja kali ini merupakan kawasan desa yang bersejarah, tempat di mana rumah adat Tongkonan, rumah adat khas Sulawesi Selatan, yang paling tua di Tana Toraja dan masih terjaga hingga sekarang. 

BACA JUGA:Jadi Misteri! Bagaiaman Bisa di Gunung Salak Didiami Makam Para Wali? Simak Fakta Menariknya Disini

Untuk mencapai ke sana, kamu harus menempuh perjalanan selama tujuh jam dari kota Makassar. 

Sesampainya di desa, kamu akan melihat lingkungan yang masih sangat asri, dengan atmosfer udara yang jauh lebih sejuk dari kota Makassar dan lokasi desa ini berada di wilayah perbukitan yang terjal.

Terdapat 11 rumah Tongkonan dengan alat penumbuk padi tradisional di desa ini. Pemilik aslinya tidak lagi menempati rumah ini, sebab ada keluarga yang membeli semua rumah adat yang ada di kampung dan warga asli desa tinggal di belakang rumah Tongkonan.

Kategori :