PAGARALAM -Partai politik (Parpol) mesti berjuang habis-habisan di Pemilu 2024. Sebab hasil Pemilu ini menjadi acuan bagi Parpol untuk mengusung calon walikota dan wakil walikota di Pilkada Pagaralam di tahun yang sama. “Acuannya adalah hasil Pemilu terakhir. Ini artinya Pemilu 2024 yang dipakai, bukan hasil Pemilu 2019,”ujar komisioner KPU Kota Pagaralam Divisi Teknis Penyelenggaraan, Kristian Hadinata, dihubungi senin (14/6). Pemilu terakhir jadi acuan untuk mengusung calon di Pilkada dijelaskan dalam Undang-undang Nomor 10 tahun 2016 tentang Pilkada. Sampai saat ini UU ini belum direvisi karenanya aturannya masih berlaku di 2024. Sementara tutur Kristian, pada 2024 nanti, pemungutan suara Pemilu lebih duluan ketimbang Pilkada. “Beda halnya kalau pemungutan Pilkada lebih dulu ketimbang Pemilu,”katanya. Dengan begitu Kristian menambahkan, Parpol harus berusaha supaya perolehan kursinya mencapai ambang batas. Yaitu minimal lima kursi bila ingin mengusung pasangan calon Wako dan Wawako Pagaralam. Atau bila kursinya tak cukup, Parpol-Parpol bisa bergabung supaya ambang batas terpenuhi. Data yang dihimpun menyebutkan, bila mengacu dengan hasil Pemilu 2019 maka tak ada satu pun Parpol yang bisa mengusung calon Pilkada sendirian. Sebab perolehan kursinya mentok tiga kursi. Alternatifnya adalah bergabung dengan Parpol lain supaya syarat lima kursi terpenuhi. Ini terjadi saat Pilkada 2018 lalu. Tahapan Pemilu 2024 sendiri akan dimulai pada Maret 2022.Hal ini kata Kristian merupakan hasil rapat antara KPU RI dengan DPR RI beberapa waktu lalu. Dalamrapat ini disepakati bahwa tahapan Pemilu akan dipercepat menjadi 25 bulan sebelum hari pencoblosan. “Dan tahapan Pemilu ini pasti akan beririsan dengan tahapan Pilkada. Maka bisa saja tahun depan tahapan Pilkada juga sudah dimulai,”ucap Kristian. Dihubungi beberapa waktu lalu Ketua DPD II Partai Golkar Pagaralam Efsi SE tak mempersoalkan bila Pemilu dan Pilkada digelar di tahun yang sama. Ia mengatakan, Golkar siap untuk menghadapi Pemilu dan Pilkada 2024. “Yang pasti semua partai harus berjuang ekstra. Sebab hasil Pemilu ini menentukan untuk mengusung calon di Pilkada,”katanya. (ald)
Pilkada, Acuannya Hasil Pemilu 2024 Pemilu 2019
Senin 16-01-2023,19:17 WIB
Reporter : Almi
Editor : Almi
Kategori :
Terkait
Minggu 28-12-2025,23:35 WIB
Mau Kaya, tanam 11 Komoiditi Perkebunan ini
Selasa 28-10-2025,14:56 WIB
Hari Sumpah Pemuda ke-97: Wawako Tekankan Pentingnya Pemuda Patriotik dan Gigih
Rabu 08-10-2025,12:12 WIB
Tunas Juara dari Pagar Alam: Haura dan Anindya, Saudara Kandung Penakluk Lapangan Bulu Tangkis
Jumat 19-09-2025,23:15 WIB
TP-PKK Kota Pagar Alam Perkuat Kelembagaan dan Dorong Kesehatan Keluarga
Rabu 17-09-2025,21:22 WIB
Gunung Dempo, Mengungkap Misteri Manusia Harimau dan Makna Spiritual di Balik Legenda Kayu Panjang Umur!
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,11:57 WIB
Sulap Botol Bekas Jadi Pot Bunga Unik, Ide Kreatif untuk Hunian Lebih Asri
Jumat 16-01-2026,00:54 WIB
8 Desain Fasad Rumah Minimalis Modern Terpopuler 2026 untuk Hunian Kekinian
Kamis 15-01-2026,10:11 WIB
Ruang Makan Terbuka di Taman Hijau, Solusi Outdoor Living yang Estetik dan Nyaman
Kamis 15-01-2026,11:00 WIB
11 Ide Desain Jendela Rumah, Dari Gaya Minimalis hingga Klasik yang Tetap Stylish
Kamis 15-01-2026,11:56 WIB
7 Gaya Jendela Hunian 2026: Praktis, Nyaman, dan Memiliki Karakter
Terkini
Jumat 16-01-2026,09:35 WIB
Tampilan Rumah Makin Keren! Model Teras Baja Ringan Terbaru 2026
Jumat 16-01-2026,09:12 WIB
Inspirasi Model Roster Dapur agar Sirkulasi Udara Lancar dan Tidak Pengap!
Jumat 16-01-2026,09:08 WIB
Ninja 300 Siap Mengaspal di Indonesia, Intip Teknologi dan Fitur Unggulannya!
Jumat 16-01-2026,08:54 WIB
Generasi Terbaru Toyota Yaris 2026 Resmi Berubah: Lebih Futuristik dan Teknologis
Jumat 16-01-2026,08:45 WIB