Pemkot PGA

Wajib Kamu Tau, Ini Detail Lengkap Perbedaan All New Toyota Agya Tipe G dengan GR Sport

Wajib Kamu Tau, Ini Detail Lengkap Perbedaan All New Toyota Agya Tipe G dengan GR Sport

Wajib Kamu Tau, Ini Detail Lengkap Perbedaan All New Toyota Agya Tipe G dengan GR Sport--

PAGARALAM POS.COM – Mau tau perbedaan Mobil All New Toyota Agya Tipe G dengan GR Sport, ini dia Detail Lengkap Perbedaannya versi versi pagaralampos.disway.id dilansir dari berbagai sumber.

Mobil All New Toyota Agya terdiri dari 3 varian dengan total 5 tipe. Paling bawa ada tipe E, disusul G dengan dua versi transmisi manual dan CVT dan tipe GR Sport sebagai versi paling tinggi. 

Untuk GR Sport konsumen bisa memilih varian transmisi manual atau CVT dengan dua pilihan warna yaitu single tone dan two tone. 

Tipe G dan GR Sport memiliki pembeda yang cukup signifikan, terutama dalam hal performa.

BACA JUGA:Rekomendasi 4 Tempat Wisata Horor di Bali, Cocok untuk Uji Nyali Pengunjung

Agya GR Sport memang sengaja dijadikan sebagai ‘makhluk’ yang berlainan dibandingkan dengan tipe lainnya. 

Penyempurnaannya bukan hanya dari segi kosmetik belaka, tapi juga dari sisi karakter performance.

Perbedaan Eksterior 

Tampang adalah cara yang paling mudah membedakan tipe GR Sport dengan G. 

Selaku tipe tertinggi yang tak lagi masuk kategori LCGC, penampilan GR Sport dibikin lebih stylish dan sporty dibanding G.

Berkat penambahan sejumlah aksesori body kit plus pemasangan emblem GR di bagian fascia depan dan belakang kanan.

PT TAM memang sengaja membedakan eksistensi kedua tipe itu, untuk menggarab segmen pasar yang berbeda.

BACA JUGA: 7 Tempat Wisata Populer Terbaru di Sumbawa NTB!

Tipe G ditujukan untuk konsumen yang menginginkan hatchback yang mengedepankan kenyamanan, sedangkan GR Sport untuk kalangan driving enthusiast dan suka memodifikasi kendaraan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait