Ingin Ganti Karir di Usia Muda? Ikuti 9 Langkah Praktis Ini!
langkah penting bagi milenial yang ingin sukses pindah karir di usia 20-an-Kolase by Pagaralampos.com-net
5. Buat rencana
Setelah melakukan riset yang cukup, buatlah rencana yang detail untuk mencapai tujuan kariermu.
Rencana ini harus mencakup langkah-langkah spesifik yang harus kamu lakukan, seperti mengikuti pelatihan, mendapatkan sertifikasi, atau menghadiri acara networking.
Tetapkan target yang realistis dan waktu pelaksanaannya agar kamu dapat melihat progres yang dicapai.
BACA JUGA:Kelola Keuangan Bisnis Anda dengan Mudah: 8 Aplikasi Pembukuan Online Pilihan untuk 2024
6. Ubah citra diri (personal branding)
Untuk mendapatkan pekerjaan baru, kamu perlu merevisi CV, surat lamaran, dan profil media sosialmu agar sesuai dengan bidang yang ingin kamu tuju.
Pastikan citra dirimu di internet menunjukkan bahwa kamu serius dan memiliki kemampuan yang relevan dengan karier yang diinginkan.
7. Cari pengalaman dan kembangkan kemampuan baru
BACA JUGA:Mempermudah Bisnis Anda: 8 Aplikasi Pembukuan Terbaik untuk Usaha Anda
Sebelum benar-benar berpindah pekerjaan, manfaatkan waktu transisi ini untuk menambah pengalaman dan kemampuan baru.
Kamu bisa mengikuti kursus, bekerja lepas (freelance), atau bergabung dengan proyek sukarelawan untuk memperkaya portofolio dan menunjukkan keseriusanmu dalam mengejar karier baru.
8. Siapkan surat lamaran dan CV yang relevan
Setelah mengumpulkan pengalaman dan keterampilan yang relevan, buatlah surat lamaran dan CV khusus untuk pekerjaan yang kamu incar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: