Wujud Transparansi Polri, Wakapolres Ingatkan Humas Tingkatkan Citra dan Pelayanan Publik

Wujud Transparansi Polri, Wakapolres Ingatkan Humas Tingkatkan Citra dan Pelayanan Publik

Foto : Wakapolres pimpin rapat internal Polres Pagar Alam tindaklanjuti commander wish Kapolda Sumsel--Pagaralampos.com

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Menibdaklanjuti Commander Wish Kapolda Sumsel Irjen. Pol. Andi Rianto R. Djajadi SIK MH, Wakapolres Pagar Alam Kompol M Ali Asri pimpin rapat beserta jajaran, Jumat (11/10).

Rapat bersama PJU dan turut dihadiri Kapolsek, serta Pama Polres Pagar Alam. Sekaligus bertujuan untuk memastikan arahan tersampaikan dengan baik. 

Dalam arahannya, Wakapolres menekankan pentingnya menjaga sikap tampang dan kelengkapan bagi seluruh personel.

"Melalui pertemuan ini agar pelaksanaan tugas jajaran Polres bisa dilakukan dengan maksimal," ucap Wakapolres.

BACA JUGA:Pastikan Debat Kandiat Wako Wawako Kondusif, Wakapolres Tekankan Hal Ini

Dengan harapan, setiap tugas yang djalanka anggota Polres Pagar Alam dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat

Wakapolres juga memberikan instruksi khusus kepada para pejabat untuk merencanakan setiap detail dengan matang.


Foto : Rapat internal Polres Pagar Alam tindaklanjuti commander wish Kapolda Sumsel--Pagaralampos.com

Wakaolres juga meminta jajaran Humas untuk meningkatkan konten positif di media sosial sebagai bentuk transparansi dan komunikasi publik

Selain itu, Bhabinkamtibmas diinstruksikan untuk melaksanakan himbauan terkait keamanan dan ketertiban di masyarakat.

"Yang tak kalah penting, seoptimal mungkn menindaklanjuti permasalahan yang sedang terjadi secara baik," katanya.

BACA JUGA:Audiensi Bersama Pj Walikota - Wakapolres, Tingkatkan Sinergi Jaga Stabilitas Keamanan

Di akhir rapat, Wakapolres menekankan pentingnya pelayanan kepada masyarakat dengan sikap ramah, mengutamakan senyum, sapa, dan salam.

Ia mengingatkan semua personel untuk bekerja dengan ikhlas dan tanpa mengharapkan imbalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: