Sinopsis Film Pengantin Iblis, Taskya Namya Terjerat Perjanjian Sesat

Sinopsis Film Pengantin Iblis, Taskya Namya Terjerat Perjanjian Sesat

Sinopsis Film Pengantin Iblis, Taskya Namya Terjerat Perjanjian Sesat-net-net

Film The Devil’s Own akan berfokus pada kehidupan Frankie McGuire setelah ia bergabung sebagai anggota kelompok teroris.

20 tahun yang lalu, saat Frankie berusia 8 tahun, ia menyaksikan sosok sang ayah menjadi korban penembakan.

Ayah Frankie adalah sosok yang sangat peduli dengan Partai Republik. Tapi, karena simpatinya itulah, ia harus meregang nyawa.

Sehabis peristiwa tragis yang menimpa keluarganya, Frankie pindah ke Belfast. Demi membalaskan dendam kematian sosok ayahnya, ia bergabung menjadi salah satu anggota IRA,kelompok teroris.

BACA JUGA:Sinopsis Drama DNA Lover, Kisah Choi Si Won Cari Jodoh Sesuai Genetik

Pada uatu hari, Frankie dan tiga kawannya disergap oleh tentara Inggris dan agen Unit Pengintai Khusus.

Mereka akhirnya berhasil melumpuhkan dua kawan Frankie. Sementara itu Frankie dan rekannya bernama Sean Phelan berhasil kabur.

Angkatan Darat Inggris berupaya mengejar Frankie dengan cara menggunakan helikopter. Tetapi upaya mereka sia-sia karena kecerdikan Frankie dalam melarikan diri.

Tidak terima mendapatkan serangan, Frankie memberikan sinyal kepada anggota IRA lainnya jika mereka membutuhkan rudal untuk melawan.

Ia lalu menggunakan nama samara Roy Devaney dan datang ke New York City untuk mendapatkan rudal.

BACA JUGA:Drama Korea Black Out, Kasus Pembunuhan Siswi SMA yang Penuh Misteri

Pertemuan Frankie McGuire dan Tom O’Meara

Frankie tidak melakukan misi pembelian rudal seorang diri. Frankie mendapatkan bantuan dari Hakim Amerika, Peter Fitzsimmons. Peter Fitzsimmons sudah lama mendukung IRA.

Untuk melancarkan aksi , Frankie mengatur pertemuan Frankie dengan Tom O’Meara. Tom O’Meara adalah seorang Sersan NYPD Irlandia Amerika. Ia mempunyai istri bernama Sheila dan tiga orang putri.

Tom tidak ada curiga sedikitpun terhadap Frankie. Ia percaya bahwa Frankie hanyalah seorang pekerja konstruksi imigran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: