Berita Terbaru Dunia Kripto: Analisis Terkini Ethereum dan Binance Coin, serta Dinamika Terbaru BlockDAG

Berita Terbaru Dunia Kripto: Analisis Terkini Ethereum dan Binance Coin, serta Dinamika Terbaru BlockDAG

Berita Terbaru Dunia Kripto: Analisis Terkini Ethereum dan Binance Coin, serta Dinamika Terbaru BlockDAG--

PAGARALAMPOS.COM - Dalam perkembangan terbaru, analisis kripto menunjukkan tren menarik terkait Ethereum (ETH) dan Binance Coin (BNB), dengan dinamika ETF di AS yang turut mempengaruhi pergerakan pasar.

Ethereum (ETH)

Ethereum berhasil pulih dari penurunan di bawah US$3.000 dan menemukan support kuat di US$2.940. 

Pada Rabu (22/5/2024) lalu, ETH berada di kisaran US$3.765, setelah mengalami kenaikan sebesar 2,27 persen dalam 24 jam terakhir dan 29 persen dalam satu hari sebelumnya. 

Sebelumnya, ETH melewati resistensi penting di US$2.990 dan berhasil mematahkan garis tren bearish utama di grafik per jam.

BACA JUGA:Kepercayaan Terhadap Kripto: Hong Kong Mendukung ETF Bitcoin dan Ethereum Spot

Keberhasilan ini didorong oleh spekulasi bahwa Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC) akan menyetujui sejumlah proposal ETF Ethereum Spot pada 23 Mei 2024 mendatang. 

Analis ETF Bloomberg, James Seyffart dan Eric Balchunas, memperkirakan 75 persen kemungkinan persetujuan pada tanggal tersebut, bertolak belakang dengan pesimisme mereka sebelumnya.

Namun, para pelaku pasar terus memantau apakah ETH dapat bertahan di atas US$3.080 atau kembali merosot ke US$2.935.

Binance Coin (BNB)

Binance Coin menunjukkan ketahanan yang kuat di pasar yang bergejolak. BNB sempat naik dari US$575 ke US$601 dan mencatatkan higher high baru di grafik per jam. 

BACA JUGA:Robert Kiyosaki Menganjurkan Investasi Kripto untuk Menghadapi Kehancuran Pasar

Pada Rabu siang, harga BNB mencapai US$620, naik 2,83 persen dalam 24 jam terakhir. Pola konsolidasi yang diamati sejak Maret 2024 menunjukkan fluktuasi harga BNB antara US$505 dan US$640.

Pola ascending triangle yang terbentuk dalam konsolidasi ini menunjukkan potensi breakout, memungkinkan BNB melewati level resistensi US$620. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: