Misteri Begu Ganjang, Legenda Seram Hantu Penjaga Perkebunan di Sumatera Utara

Misteri Begu Ganjang, Legenda Seram Hantu Penjaga Perkebunan di Sumatera Utara

Misteri Begu Ganjang-Kolase by pagaralampos.com-Net

Dengan rambut hitam lurus dan wajah yang menyeramkan, lengkap dengan gigi-gigi yang tajam bak gergaji.

Masyarakat setempat percaya bahwa semakin sering Begu Ganjang dilihat, semakin besar dan panjang pula sosok tersebut menjadi.

BACA JUGA:Mengerikan, Misteri Ular Berkepala 3 yang Miliki Mitos dan Fakta!

BACA JUGA:Inilah Misteri dan Mitos Gunung Dempo, Salah Satunya Ada Mitos Kayu Panjang Umur

Asal-usul Begu Ganjang terbungkus dalam misteri. Kisah tentangnya tersebar luas melalui cerita mulut ke mulut, tetapi salah satu versi yang dikenal berasal dari suku Batak. 

Konon, nenek moyang suku Batak menggunakan Begu Ganjang sebagai penjaga perkebunan untuk melindungi tanaman dari pencuri buah.

Namun, kesepakatan tersebut berubah menjadi sumber malapetaka ketika manusia mulai memanfaatkannya untuk kepentingan pribadi.

Termasuk untuk menyakiti orang yang tidak disukai atau bahkan untuk mencari kekayaan dengan cara pesugihan.

BACA JUGA:Kebenaran Cerita Mistis dan Misteri dari Bengkulu. Ada Kisah Apa Saja? Ini Ulasannya!

BACA JUGA:Dibalik Keindahannya! Inilah 5 Misteri Tersembunyi Gunung Cikuray Kepercayaan Masyarakat Sekitar

Para korban serangan Begu Ganjang seringkali meninggalkan bekas-bekas memar biru di leher mereka, menandakan serangan yang misterius dan ganjil. 

Selain itu, legenda juga menyebutkan bahwa siapapun yang berurusan dengan Begu Ganjang harus bersedia mengorbankan tumbal.

Jika tidak, maka risiko mengalami bencana akan mengintai, bahkan hingga pada orang-orang terdekat mereka.

Salah satu kisah tragis yang terkenal adalah tentang seorang remaja yang menjadi korban Begu Ganjang setelah secara tidak sengaja mengambil buah dari perkebunan yang tidak dijaga. 

BACA JUGA:Ungkap Misteri Cepuri Parangkusumo! Tempat Petilasan Pertemuan Raja dan Nyi Roro Kidul di Pantai Parangkusumo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: