Siagakan Personel di Gereja, Kapolres : Berikan Rasa Aman Jemaat Kristiani Merayakan Paskah
Foto : Kapolres meninjau lokasi gereja Khatolik Xaverius.-Siagakan Personel di Gereja, Kapolres : Berikan Rasa Aman Jemaat Kristiani Merayakan Paskah-pagaralampos.com
PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Memastikan pelaksanaan ibadah bagi umat kristiani pada peringatan hari Paskah, jatuh pada Jumat (28/3/2024), Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SIK MH melakukan pengecekan langsung ke sejumlah gereja yang ada di Kota Pagar Alam.
Pada Kamis sore (28/3/2024), didampingi Wakapolres Kompol Helmi Ardiansya dan PJU, menymbangi Gereka Khatolik Stasi Fransiskus Xaverius, berlokasi di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Pagar Alam Utara.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres meninjau lokasi gereja khatolik, sebelnum akan dilaksanakan ibadah Kamis Putih.
"Ya, kita mengecek situasi lingkungan gereja, disana juga telah disiagakan personel untuk melakukan pengamanan," ucap ALBP Erwin Aras Genda.
BACA JUGA:Petakan Situasi Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas, Jelang Ops Ketupat Musi 2024
Dia juga menyebutkan, kepada petugas dan Polsek jajaran untuk fokus memberikan rasa aman bagi jemaat kristiani yang melangsungkan rangkaian ibadah peringatan Hari Paskah ini.
"Polres Pagar Alam berharap, dengan dilakukan pengamanan ini bisa memberikan kenyamanan sehingga jemaat bisa melaksanakan rangkaian ibadah dengan khusuk," harap Kapolres.
Foto : Kapolres meninjau lokasi gereja Khatolik Xaverius.-Siagakan Personel di Gereja, Kapolres : Berikan Rasa Aman Jemaat Kristiani Merayakan Paskah-pagaralampos.com
Sementara, ditambahkan Kabag Ops Kompol Herry Widodo SH didampingi Kapolsek Pagar Alam Utara Iptu Ramsi, jika pengamanan gereja telah disigakan personel untuk melakukan sterilisasi lokasi gereja.
BACA JUGA:Mengendarai R2, Kapolres dan PJU Cek Lokasi Pospam
"Seperti di gereka Khatolik Xaverius ini, kita mensigakan sekitar 20 personel untuk mengawal dan memantau rangkaian pelaksanaam ibadah Hari Paskah bagi kristiani," ucap Iptu Ramsi.
Rangkaian ibadahnya, sudah dimulai yakni Kamis Putih pada Kamis malam ini. Kemudian, dilanjutkan Jumat Agung, Vigili Paskah dan Minggu Paskah.
"Pada pengamanan gereja Kamis Putih ini, sedikitnya dihadiri sekitarb130 jemaat," ucapnya.
Iptu Ramsi juga melanjutkan, selain melaksanakan sterilisasi Gereja Katolik Xaverius, peesonel juga melaksanakan patroli dialogis diseputaran gereja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: