Kedatangan Samsung Galaxy A25 5G, Ini Spesifikasi, Desain, dan Fitur Unggulan
Kedatangan Samsung Galaxy A25 5G, Ini Spesifikasi, Desain, dan Fitur Unggulan--
PAGARALAMPOS.COM - Samsung tengah menyiapkan terobosan baru dengan potensi peluncuran Galaxy A25 sebagai suksesor dari Galaxy A24.
Meskipun belum diumumkan secara resmi oleh Samsung Indonesia, bocoran yang terpantau dalam beberapa laman resmi memberikan petunjuk kuat akan kedatangan ponsel ini ke Tanah Air.
Tanda-Tanda Kehadiran Samsung Galaxy A25 5G
Informasi muncul dari laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) serta Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Dirjen SDPPI).
Ponsel dengan model "SM-A256E" diperkirakan sebagai Galaxy A25 5G, telah lulus uji TKDN dengan nilai 38,30 persen dan meraih sertifikasi izin edar perangkat Pos dan Telekomunikasi (Postel) dengan nomor 95466/SDPPI/2023.
Meski belum ada konfirmasi langsung, biasanya sertifikat TKDN dan Postel menjadi indikator kehadiran produk baru di Indonesia.
Dengan demikian, ponsel dengan model tersebut kemungkinan besar akan segera meluncur di pasar Indonesia.
Gambaran Spesifikasi Samsung Galaxy A25 5G
Meskipun belum resmi diluncurkan, gambar render dan spesifikasi Galaxy A25 5G telah tersebar luas di internet.
Desainnya nampak serupa dengan pendahulunya, dengan tiga kamera belakang yang disusun secara vertikal langsung di bodi HP.
Layar memiliki diagonal 6,44 inci dengan desain poni model huruf "U" khas Samsung.
Konfigurasi kamera disinyalir mirip dengan Galaxy A24, termasuk kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 13 MP yang terletak di poni layar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: