Desain Modern dan Elegan, Menilik Tampilan Xpander Cross Outdoor Edition, Ini Ulasannya!

Desain Modern dan Elegan, Menilik Tampilan Xpander Cross Outdoor Edition, Ini Ulasannya!

Desain Modern dan Elegan, Menilik Tampilan Xpander Cross Outdoor Edition, Ini Ulasannya!--

BACA JUGA:Orang Cerdas Pasti Pilih 4 Merk Aki Motor Terbaik di Indonesia Ini, Berikut Merk Aki Nya!

Mobil ini hadir dengan warna khusus bernama Green Bronze Metallic, yang eksklusif untuk edisi outdoor ini dan tidak tersedia di Xpander Cross versi standar.

Warna ini memberikan sentuhan segar dan mencerminkan semangat petualangan yang diusung oleh varian ini.

Selain itu, Xpander Cross Outdoor Edition dilengkapi dengan aksesoris asli dari Mitsubishi yang tidak hanya menambah daya tarik visual mobil tetapi juga meningkatkan fungsionalitasnya.

Aksesoris ini meliputi spoiler tailgate belakang (versi lebih panjang), tailgate garnish, pelindung bumper belakang, dan spatbor yang menonjolkan karakter mobil yang kokoh.

BACA JUGA:Terkenal di Indonesia, Ini 4 Merk Aki Motor Paling Awet dan Berkualitas dan Terlaris

Fungsi Outdoor yang Lebih Unggul

Namun, yang membuat Xpander Cross Outdoor Edition lebih menarik adalah tambahan item outdoor dari Ogawa.

Varian ini dilengkapi dengan perlengkapan outdoor seperti tenda terpal yang mudah dipasang, kursi kemah yang dapat dilipat, meja jaring, serta tas untuk membawa meja dan kursi, memudahkan perjalanan dan kegiatan outdoor bersama keluarga.

Performa dan Fitur yang Tetap Handal

BACA JUGA:Kualitas yang Mempesona, Ini 4 Merk Ban Motor Terbaik di Pasaran Indonesia

Meskipun ada peningkatan signifikan dalam segi tampilan dan fungsionalitas, Xpander Cross Outdoor Edition tetap mempertahankan mesin yang sama dengan versi standar.

Menggunakan mesin empat silinder MIVEC 1,5 liter, varian ini menghasilkan tenaga sebesar 104,5 PS dan torsi 141 Nm.

Mesin ini dipadukan dengan transmisi otomatis 4 percepatan yang menggerakkan roda depan.

Fitur-fitur modern juga masih tetap ada, termasuk sistem hiburan layar sentuh 7 inci dengan Android Auto dan Apple CarPlay, cluster instrumen digital 8 inci, jok kulit, AC digital, lampu depan dan belakang LED, serta tombol start.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: