Wajib Tau Nih! 7 Efek Samping Lakukan Treatment Laser Wajah
Wajib Tau Nih! 7 Efek Samping Lakukan Treatment Laser Wajah -Foto: net-
PAGARALAMPOS.COM - Laser wajah adalah salah satu jenis perawatan kulit yang cukup populer.
Pasalnya, ada berbagai manfaat laser wajah yang bisa didapat sehingga banyak orang yang tak ragu untuk mencoba prosedur ini.
Kalau Anda tertarik untuk menjalani perawatan kecantikan satu ini, pastikan melakukannya di bawah pengawasan dokter kulit terpercaya.
Sebab, prosedur laser wajah adalah tindakan medis yang dapat meningkatkan risiko kerusakan kulit bila dilakukan dengan tidak tepat.
BACA JUGA:Epic Comeback! Filipina Selebrasi Duluan, Ternyata Malah Dikalahkan Timnas MLBB Women Indonesia
Maka dari itu, Anda disarankan untuk mempelajari manfaat laser wajah, jenis, kelebihan dan kekurangannya secara saksama agar dapat mengambil keputusan yang tepat sebelum melakukannya.
Dengan demikian, manfaat laser wajah bisa didapat secara optimal.
1. Jaringan parut
Laser wajah bisa menyebabkan terbentuknya jaringan parut atau bekas luka yang dapat berupa benjolan atau bopeng. Efek samping laser wajah ini lebih umum terjadi pada jenis laser ablatif, yaitu laser yang mengangkat permukaan kulit, seperti laser CO2 dan IPL.
BACA JUGA:Wajib Kamu Kunjungi! ini Dia 5 Tempat Wisata Religi Terpopuler di Palembang
2. Milia
Setelah laser wajah dilakukan, dokter akan meresepkan krim untuk menenangkan kulit dan meredakan iritasi.
Krim ini mengandung kortikosteroid yang hanya perlu dioles tipis saja pada kulit.
Namun, benjolan kecil berwarna putih seperti jerawat atau milia dapat muncul akibat penggunaan krim yang terlalu tebal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: