Terabas Medan Super Ekstrim, Berikut Rute dan Team IOX PALA 2023

Terabas Medan Super Ekstrim, Berikut Rute dan Team IOX PALA 2023

JAJAL MEDAN: Usai dilepas Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Setda Provinsi Sumsel, Kurniawan, peserta IOX PALA 2023 siap jajal medan super ekstrim Pagaralam – Lampung. -Foto : madhon/Pagaralampos.com-

Pagar Alam, PAGARALAMPOS.COM  – Indonesia Offroad eXpedition (IOX) Pagaralam – Lampung (PALA) 2023, merupakan iven lanjutan seperti mengulang sejarah, iven IOX pernah diselenggarakan sebelumnya di Sumatera Selatan.

IOX PALA sendiri merupakan lanjutan atau pelaksanaan IOX ke-9. Di tahun pertama IOX ke-1 digelar tahun 2012, start Bukit Tinggi, Sumatera Barat, Finish di Palembang Sumsel, IOX ke-2 tahun 2013 mengambil start di Aceh, Finish di Medan Sumatera Utara.

IOX ke-3 tahun 2014, bertajuk IOX LAMO (Lahat – Monas) start Lahat, Sumatera Selatan dan finish di Jakarta, IOX ke-4 tahun 2015, IOX JAVA start Jakarta-finish Surabaya, Jawa Timur. Dan ini menjadi kali pertama penyeragaman warna mobil peserta Oranye.

IOX ke-5 tahun 2016, IOX JOLI (Jogja – Bali) start Yogyakarta finish Bali, IOX ke-6 IOX CELEBES start Kendari, Sulawesi Tenggara finish Makasar – Sulawesi Selatan, IOX ke-7 tahun 2019, IOX ANDALAS start Medan, Sumatera Utara finish Bukittinggi, Sumatera Barat, IOX ke-8 tahun 2021, IOX JAVEX start Yogyakarta, Finish Malang, Jawa Timur. 

BACA JUGA:Gaet Investor Berinvestasi di Pagar Alam

Dan IOX ke-9 tahun 2023, IOX PALA start di Pagaralam, Sumatera Selatan finish Kalianda, Lampung. “Mulai 7 Mei 2023 kita akan start di Pagaralam. Nantinya akan finish pada 20 Mei 2023 di Resort Kalianda Lampung Selatan. 

Peserta meliputi dari daerah Jawa, Sumatera dan Kalimantan,” ujar Walikota Pagaralam sekaligus Ketua Panitia IOX PALA 2023, Alpian Maskoni SH. 

“Kita berharap dari giat ini dapat membangkitkan ekonomi Pagaralam, terkhusus dari pelaku UMKM. Dan kita juga berharap semua peserta IOX PALA 2023 bisa menikmati keindahan, kesejukan dan ‘kedinginan’ di Kota Pagaralam, sehingga nanti akan menjadi cerita tersendiri tentang IOX PALA tahun 2023 di Pagaralam,” imbuhnya.

BACA JUGA:Kembangkan Pariwisata, Bangkitkan Ekonomi Masyarakat

“Ada yang menarik pada iven IOX, yakni berupa saweran, begitupula untuk menjadi peserta IOX ini, ada beberapa tahapan-tahapan yang harus dilalui. Setiap iven itu maksimal ada 30 peserta, dengan menggunakan kendaraan memiliki warna khas oranye,” kutipan ini disampaikan Walikota Pagaralam, sekaligus Ketua IOX PALA 2023, Alpian Maskoni SH, kemarin.

Mengenai jumlah peserta IOX PALA 2023, sebut Kak Pian kegiatan ini yang terdaftar ada 62 peserta, tapi ada beberapa di akhir registrasi tidak bisa hadir. Ada dari Leopard, ada juga dari Beruang, dengan 13 service car dan 6 official team, dengan total keseluruhan peserta ada kurang lebih 250 orang peserta. 

Rute IOX PALA 2023

-Provinsi Sumatera Selatan: Start Minggu (7/5) dari halaman Kantor Walikota Pagaralam – Lahat – Muara Enim – OKU – OKU Timur – OKU Selatan

-Provinsi Lampung: Way Kanan – Lampung Utara – Lampung Tengah – Bandar Lampung – FINISH Sabtu (20/5) di Grand Elty Krakatoa Resort, Kalianda, Lampung Selatan Sumatera Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: