Bawaslu Buka Rekrutmen Anggota di 29 Provinsi, Catat Jadwalnya!

Bawaslu Buka Rekrutmen Anggota di 29 Provinsi, Catat Jadwalnya!

Mau Jadi Anggota Bawaslu? Bawaslu Buka Rekrutmen Anggota di 29 Provinsi, Catat Jadwalnya!--

JAKARTA,PAGARALAMPOS.COM – Mau Jadi Anggota Bawaslu? Bawaslu Buka Rekrutmen Anggota di 29 Provinsi, Catat Jadwalnya!

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) membuka rekrutmen pendaftaran anggota tingkat provinsi. Pendaftaraan calon anggota Bawaslu tingkat provinsi tahun 2023-2028 itu dibuka mulai Senin 17 April 2023 besok hingga Rabu 3 Mei 2023 di 29 provinsi di Indonesia. 

Perekrutan tersebut diumumkan melalui akun Instagram Bawaslu RI dan dibenarkan oleh Anggota Bawaslu RI, Herwyn J. H. Malonda saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu 16 April 2023. 

“Bawaslu membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung menjadi anggota Bawaslu provinsi di 29 provinsi untuk periode 2023-2028,” tulis akun instagram @bawasluri.

BACA JUGA:Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Dibuka, Cek Jadwal dan Tahapannya!

Ke-29 provinsi yang membuka rekrutmen anggota yakni Papua Barat, Papua Barat Daya, Maluku Utara, Maluku, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo.

Sulawesi Barat, Bali, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Jawa Timur. Kemudian, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jawa Tengah.

Banten, DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Riau, Lampung, Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung, Sumatera Barat, Kepulauan Riau.

Sumatera Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Adapun informasi lanjutan dan persyaratan soal proses rekrutmen dapat dilihat dalam situs web atau media sosial Bawaslu provinsi setempat.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: