Dua Warga Lahat Dinyatakan Positif Covid-19, Satu Diantaranya Balita

Dua Warga Lahat Dinyatakan Positif Covid-19, Satu Diantaranya Balita

Kabid pencegahan dan pengendalianpenyakit,Alwa Marlina SKM MM--

LAHAT, PAGARALAMPOS.COM - Hingga Selasa 7 Februari 2023 tercatat dua warga kabupaten LAHAT positif covid 19.

Ada dua pasien positif Covid-19 yang tengah diisolasi di RSUD Lahat. Dua pasien itu ialah, satu orang dewasa dan satu balita. 

Keduanya bukan dalam satu anggota keluarga. Keduanya dinyatakan positif Covid 19, pada Selasa 7 Februari 2023 lalu. 

Keduanya dinyatakan positif, saat jalani pengobatan di RSUD Lahat, dan dilakukan pemeriksaan, ternyata positif covid-19.

BACA JUGA:Feeder LRT Masih Minim Penumpang

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat Taufik M Putra SKM MM melalui kabid pencegahan dan pengendalian penyakit, Aiwa Marlina SKM MM mengatakan, tindakan pemeriksaan yang dilakukan pada kedua pasien tersebut melalui tes PCR. 

Setelah terbukti dinyatakan positif covid-19, kedua pasien tersebut langsung diisolasi. Saat ini, belum bisa dipastikan jenis varian virus apa yang menginfeksi pasien. 

"Ada metode khusus untuk menentukan jenis varian virus, seperti sekuensing DNA," ujarnya, Senin 13 Februari 2023.

Aiwa menjelaskan, sekuensing DNA ini hanya tersedia di laboratorium khusus yang meneliti pola genetik dan mutasi virus. Untuk pemeriksaan sekuensing DNA, memerlukan waktu sekitar satu sampai dua minggu. 

BACA JUGA:Siapkan Ambulance Untuk Warga

Jika ingin menentukan varian virusnya, maka sampel dari kedua pasien tersebut, akan dikirim ke lembaga yang bertugas untuk memantau pola perubahan genetik virus corona.

Aiwa menambahkan, untuk antisipasi penyebaran virus covid-19, diberlakukan isolasi mandiri bagi keluarga pasien. 

"Butuh waktu untuk mengetahui jenis varian virus covid-19 melalui sekuensing DNA. Tapi, jika dilihat dari  gejalanya, kemungkinan terkena virus varian omicron," tambahnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: