Darmayukti Karini PN Palembang Bagus

Darmayukti Karini  PN Palembang Bagus

Gedung PN PALEMBANG-internet-pagaralampos.com

PALEMBANG – Ketua Darmayukti Karini Daerah Sumsel, Suhaeni Eka Kartika mengatakan kedatangannya untuk melihat dan bersilaturahmi dengan Dharmayukti Karini Cabang Palembang.
 Ketua Dharmayukti Karini Daerah Sumsel beserta jajaran pengurus melakukan pembinaan, konsolidasi, serta sosialisasi ke segenap pengurus Dharmayukti Karini cabang Palembang di Pengadilan Negeri (PN) Palembang Kelas I A Khusus, Kamis (2/2). 
“Di sini kita melakukan pembinaan, konsolidasi, juga sosialisasi sekaligus melihat sejauh mana Dharmayukti Karini Cabang Palembang melaksanakan hasil Musyawarah Nasional (Munas) tahun 2022,” ujarnya.
Dikatakan, hasil pembinaan ada beberapa kelengkapan yang sudah dicek berdasarkan 25 komponen dalam checklist, dan semua nilainya sudah bagus, baik, hanya sedikit yang masih kurang.
“80 persen sudah baik. Yang bagus harap dipertahankan dan ditingkatkan, yang kurang segera diperbaiki dan dilengkapi,” ujarnya.
Yang perlu diperbaiki meliputi papan visi misi, papan program kerja, buku agenda surat edaran harus ada laporan, lembar disposisi untuk surat yang masuk, arsip memori pertanggungjawaban ketua.
“Ini menurut kami suatu prestasi bagi Dharmayukti Karini Cabang Palembang. Kami harap kekurangannya segera diperbaiki,” jelasnya.
Terkait konsolidasi dan sosialisasi, ia berharap ke depan semua anggota Dharmayukti Karini Palembang bisa ikut berpartisipasi dalam berbagai kegiatan. 
“Saya tekankan kepada ketua cabang untuk selalu berkontribusi dan meminta kesadaran semua anggota supaya bisa ikut berpartisipasi dalam setiap kegiatan Darmayukti Karini,” ucapnya.
BACA JUGA:Hadiri PTIJK 2023, Presiden Dorong Peningkatan Pengawasan Produk Keuangan
Ketua Dharmayukti Karini Cabang Palembang, Tika Dadi Rachmadi mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan penilaian yang baik dari Ketua Dharmayukti Karini Wilayah Sumsel.
Diakuinya, memang masih banyak kekurangan yang ada di sekretariat karena masih masa peralihan dari ketua Dharmayukti Karini lama.
“Ke depan akan kami optimalkan dan perbaiki apa saja yang masih kurang sesuai arahan,” ujarnya. ()

Berita ini sudah terbit di Harian Sumeks dengan judul Nilai PN Palembang Sudah Bagus

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: