Bank SumselBabel Salurkan KUR 0 Persen Rp.8,9 Miliar

Bank SumselBabel Salurkan KUR 0 Persen Rp.8,9 Miliar

Ilustrasi--Google.com

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM – Program kredit usaha rakyat (KUR) 0 persen disektor pertanian yang ditanggung Pemkot Pagaralam ternyata sangat diminati petani.

Terekam sepanjang tahun 2022, jumlah pemohon untuk mendapatkan bantuan modal mendongkrak hasil panen, tembus 574 petani.

“Sedangkan realissi KUR sub sektor pertanaian sepanjang 2022 dengan bunga 0 persen sebesar Rp. 8.969.000.000,” ucap Kadis Pertanian Kota Pagaralam Dra Suterimati MM melalui Kabid Sapras Sulhadi SP kepada Pagaealampos.com, Jumat 3 Februari 2023.

Jadi, selama 2022 lalu, Bank SumselBabel dalam hal ini perbankan yang menyalurkan KUR yang bunganya ditanggung Pemkot Pagaralam mendekati angka Rp.9 miliar.

BACA JUGA:Kemhan RI Diskusikan Implementasi DCA Dengan Kemhan Singapura

Penyaluran kredit pinjaman 0 persen ini encakupi komoditi disektor perkebuan, hortikultura dan komoditi tanaman pangan.

“Pinjaman yang nilainya Rp 5 juta hingga Rp.50 Juta ini paling dominan adalah untuk penguatan modal pengembangan komoditi hortikultura atau sayuran,” ucap Sulhadi.

Sementara itu, Dedi Tamara Ketua Poktan Tani Makmur mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Pagaralam yang telah memprogramkan pinjaman 0 persen .

“Kami sangat berterima kasih karena terbantu mengantasi permodalan. Kami bisa mengembangkan usaha pertanian sesuai yang diinginkan. Kami yakin dengan modal maksimal hasilnya juga bisa maksimal,” katanya seraya berucap semoga petani Pagaralam semakin maju dan sejahtera dengan adanya KUR 0 persen ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: