Buka Pendaftaran Bacaleg

Buka Pendaftaran Bacaleg

Yudi Febriansya SQ SAg -Foto: Edo/Pagaralam Pos-

PAGARALAM POS, Pagaralam – Usai menjalani tahapan Verifikasi Faktual (Verfak), DPD Partai Ummat Kota Pagaralam mulai ambil langkah cepat, dalam menyongsong perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.

Salahsatunya, dengan membuka proses pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di DPD Partai Ummat Kota Pagaralam itu sendiri. “Persiapan menghadapi Pemilu 2024, telah kita lakukan, mulai dari kepengurusan di tingkat DPD dan DPC sudah terbentuk, begitu pula untuk Garda dan Permata Ummat juga sudah terbentuk,” ujar Ketua DPD Partai Ummat Kota Pagaralam Yudi Febriansyah SQ SAg.

Ditambahkan Yudi, DPD Partai Ummat Kota Pagaralam siap secara lahir bathin, untuk mengikuti Pileg dan Pilkada tahun 2024, Partai Ummat untuk tiga Dapil 30% perempuan sudah terpenuhi, saat ini Partai Ummat juga membuka pendaftaran Bacaleg, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh yang lainnya. 

BACA JUGA:Pemilih Perempuan Mengidamkan Airlangga Jadi Presiden

“Kita terus berusaha semaksimal mungkin, paling tidak Partai Ummat memiliki target dapat kursi nantinya, baik itu di Dapil I, Dapil II dan Dapil III, kita juga masih menunggu pengumuman pada tanggal 18 November 2022 ini lolos tidaknya Partai Ummat, untuk ikut sert di Pemilu 2024 di Kota Pagaralam,” ungkapnya. (Do19) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: