Pagaralam Pos Mulai Matangkan Rencana Kegiatan Workshop Jurnalis Milenial

Pagaralam Pos Mulai Matangkan Rencana Kegiatan Workshop Jurnalis Milenial

Foto: Fahmi/Pagaralampos.co SAMPAIKAN: Saat panitia Workshop Jurnalis Milenial melakukan roadshow ke SMK PGRI Pagaralam, Sabtu 5 September 2022.--

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO - Kantor berita Harian Umum Pagaralam Pos mempersiapkan diri untuk menyemarakkan giat Workshop Jurnalis Milenial.

Beberapa rencana kegiatan mulai dirancang dengan target seluruhnya dapat dirampungkan dalam kurun waktu sekitar 1 bulan sebelum dilaksanakannya agenda tahunan tersebut. 

Diketahui, Workshop Jurnalis Milenial rencana akan diselenggarakan di Kantor Harian Umum Pagaralam Pos Kelurahan Beringin Jaya, Kecamatan Pagar Alam Utara, Kota Pagaralam, pada Sabtu 24 September 2022.

Ketua Pelaksana Sandi Zulfani, S.I.Kom mengatakan kegiatan ini diperuntukkan bagi pelajar dan mahasiswa,

BACA JUGA:Pelatihan Manajemen Usaha untuk Penguatan SDM

"dari awal September kita (panitia) sudah melakukan roadshow ke sekolah-sekolah untuk mencari peserta," katanya.

Nantinya, lanjut Sandi, akan ada empat materi yang diberikan kepada para peserta,

BACA JUGA:Optimasi SEO Dukung Transformasi Media Cetak

yakni Penulisan Berita, Content Creator, Presenter Berita, Fotografi Jurnalistik. Dengan mendatangkan pemateri yang menguasai bidangnya.

"Dari kegiatan positif seperti ini, kedepan akan memunculkan bibit-bibit baru yang dapat berkontribusi untuk kemauan media di Kota Pagaralam" pungkasnya.(FA15)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: