Suguhkan Keindahan Alam, Budaya dan Kearifan Lokal Pagaralam

Suguhkan Keindahan Alam, Budaya dan Kearifan Lokal Pagaralam

SYUTING KOMA: Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni ambil bagian di syuting pembuatan film KOMA, yang berlangsung di wilayah Kota Pagaralam. -Foto: Ist/Pagaralam Pos-

Film KOMA akan ditayangkan di Bioskop 21 dan diikutsertakan pada Festival Film di luar negeri seperti negara Thailand dan Malaysia. Hal tersebut disampaikan langsung oleh produser sekaligus sutradara Film KOMA Risdi A Sulaeman, pada saat Press Conference bersama awak media di Rumah Dinas Wali Kota Pagaralam, belum lama ini.

BACA JUGA:Wako Lounching Film 'KOMA'

Dalam Press Conference Film KOMA ‘Berhenti Sejenak untuk Berpikir’ tersebut, Dedi Yudha dan Risdi Sulaiman mengungkapan rasa terharu dan bangganya, terhadap Pemkot dan masyarakat Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Komaruddin Blak-blakan Beberkan Ciri-ciri Pelaku Pembunuh Brigadir Joshua, Nggak Nyangka

“Saya baru kali ini merasakan serta mendapatkan tempat lokasi produksi film yang warga lokalnya begitu antusias, serta memperlakukan kami seperti keluarga sendiri dengan keramah tamahannya,” ungkap Risdi Sulaiman.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Bakal

Dengan begitu kata Risdi, pihaknya Crew Dempu Pictures dan Troy Star Film sangat terbantu oleh warga setempat dalam setiap proses pengambilan gambar diberbagai lokasi pada saat syuting Film KOMA.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Pemkot dan masyarakat Kota Pagaralam serta mohon do’anya semoga proses produksi lancar, sehingga Film KOMA dapat segera ditonton di bioskop seluruh Indonesia,” tambah Risdi.

Risdi Sulaeman juga berharap dengan adanya Film KOMA ini akan dapat menyuguhkan keindahan alam, budaya dan kearifan lokal Kota Pagar Alam dalam bentuk Visual yang dikemas dalam bentuk film, sehingga dapat mempromosikan dan menambah daya tarik wisatawan berkunjung ke Kota Pagaralam.

Sementara itu, Wali Kota Pagaralam Alpian Maskoni SH mengungkapkan rasa bangganya kepada produser Film KOMA Risdi Sulaeman dan Dedi Yudha selaku Putera Daerah Pagaralam, yang telah memilih Kota Pagaralam menjadi lokasi produksi Film KOMA. Kak Pian juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh Crew Dempu Pictures dan Troy Star Film dan seluruh pihak yang terlibat dalam proses syuting pengambilan gambar Film KOMA.

“Semoga Film KOMA sukses dan kedepannya Dempu Pictures dan Troy Star Film semakin jaya, serta dapat melahirkan ide-ide kreatif lagi untuk melakukan produksi film lainnya di Kota Pagaralam,” tutupnya. (Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: