MotoGP Assen 2022 FP2 Aleix Espargaro Kena Pinalti, Ducati Masih yang Tercepat

MotoGP Assen 2022 FP2 Aleix Espargaro Kena Pinalti, Ducati Masih yang Tercepat

PAGARALAMPOS.DISWAY.ID – Sesi free practive (FP)2 menjadi mimpi buruk bagi Aprilia, seharusnya dapat mencatatkan wakru tercepat, namun Aleix Espargaro kena pinalti karena melanggar regulasi teknis MotoGP.

Aleix Espagaro kena pilati karena RS-GP yang masih mengunakan spoiler air belakang yang terdapat pada bagian bawah roda belakang saat telah menggunakan ban slik.

Seharusnya Aprilia melepas spoiler air swingarm saat berganti ke slick yang mengakibatkan Aleix Espagaro terkena pinalti dan Fabio Quartararo naik ke posisi kedua dengan selisih watu 0.305 detik dari Francesco Bagnaia sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1.33,274 detik.

Dilansir dari motogp.com, akibat keteledoran ini Aleix Espagaro terkena pinalti dan melanggar aturan nomer 2.4.4.7.10 dari peraturan teknis, yang menyatakan bahwa spoiler air ban belakang yang merupakan tambahan hanya diperbolehkan dalam kondisi hujan dipasang.

Sementara itu, Quantararo dari Yamaha yang berada di posisi 2 FP2 mengungkapkan bahwa dia semakin percaya diri dengan YZR-M1,

“Biasanya dengan kondisi trek basah saya tidak begitu yakin, namun tidak untuk kali ini, saya yakin meskipun saat balapan nanti dengan kondisi hujan akan tetap dapat bersaing merebutkan podium utama,” ungkap Espagaro.

Mencatatkan sebagai yang tercepat pada FP2 setelah pada FP1 berada di posisi ke 11, Francesco Bagnaia masih penasaran apa yang menyebabkan dia mengalami kecelakaan seri lalu untuk dapat dipelajari dalam menghadapi seri 11 ini.

“Saya tak habis pikir kenapa data tidak menunjukan apa yang terjadi, hal ini membuat saya harus terus fokus dan sangat melelahkan balapan dengan kondisi demikian,” ungkap Pecco.

Namun, setelah menganalisis tidak hanya kecelakaan musim ini tetapi juga gaya kemenangan balapan di masa lalu sejak Moto2, Bagnaia yakin dia melihat skenario umum.

Sedangkan rekan satu timnya Jack Miller, yang mencatatkan waktu tercepat di sesi FP 1 harus terlempar ke posisi ke empat di bawah Alex Rins dari Suzuki Ecstar dengan GSX-RR.

Sementara itu Alex Marquez harus terlempar ke posisi 13 setelah di sesi FP1 berhasil mencatatkan waktu tercepat ke 4. (DISWAY.ID/Min4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: gerakan pms cegah penyebaran dbd