Jaga Lingkungan Tetap Bersih dan Sehat

Jaga Lingkungan Tetap Bersih dan Sehat

PAGARALAM POS Ulu Rurah Pihak Kelurahan Ulu Rurah Kecamatan Pagaralam Selatan terus melakukan berbagai upaya untuk menjaga lingkungan sekitar Kantor Kelurahan supaya kondisinya tetap bersih dan sehat Salahsatunya melibatkan personel kelurahan rutin melaksanakan gotong royong untuk memberishkan lingkungan tersebut Lurah Ulu Rurah Suyarti SH MH mengatakan memang pihaknya terus memastikan kalau kondisi lingkungan di Kantor Kelurahan ini mulai dari dalam hingga pekarangan kondisinya selalu dalam keadaan bersih dan sehat Karena kondisi tempat yang bersih selain untuk menunjang kesehatan juga dapat memberikan kenyamanan pada semua personel kelurahan dalam melaksanakan kinerja setiap hari yaitu memberikan pelayanan kepada masyarakat Oleh sebab itulah kondisi lingkungan benar benar diperhatikan jelas Suyarti Selain memberikan setiap hari lanjut Suyarti pihaknya juga rutin melaksanakan gotong royong satu kali seminggu yaitu setiap hari Jum at guna memastikan kalau kondisi lingkungan mulai dari dalam hingga pekarangan Kantor Kelurahan benar benar bersih dan sehat sesuai dengan apa yang kita inginkan Seperti halnya gotong royong yang kita laksanakan Jum at 19 November 2021 seluruh personel kelurahan bekerjasama membersihkan lingkungan Kantor hingga jalan lingkar yang ada di depan Kantor Kelurahan mulai dari sampah plastik hingga rumput liar yang tumbuh subur di lokasi yang dimaksud ungkapnya Gotong royong sambung Suyarti yang kita laksanakan rutin oleh personel kelurahan ini selain menjaga kondisi lingkungan Kelurahan juga upaya memberikan contoh kepada masyarakat agar dapat menghidupkan embali budaya gotong royong yang sekarang hampir punah Diharapkan kedepan seluruh masyarakat kelurahan dapat bekerjasama dalam menghidupkan kembali budaya gotong royong yang dimaksud Untuk imbauan pada masyarakat agar dapat menjaga kebersihan lingkungan terus kita sampaikan baik itu secara langsung pada warga maupun melalui Ketua RT dan RW yang ada bebernya Ed10

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: