Laksanakan 3 Point Instruksi Jaksa Agung

Laksanakan 3 Point Instruksi Jaksa Agung

Foto dok Pagaralam Pos M Zuhri PAGARALAM POS Pagaralam Menindaklanjuti arahan Kepala Jaksa Agung Kajagung RI Burhanudin institusi hukum Kejari Pagaralam laksanakan tiga point instruksi Jaksa Agung sebagai pelasana kebijakan hukum pemerintah Hal ini disampaikan Kajari Pagaralam M Zuhri SH MH melalui Kasi Intelijen Lutfi Fresly SH MH Kepada Pagaralam Pos Selasa 2 2 jika instruksi tersebut disampaikan secara mendadak secara virtual kepada seluruh Kepala Kejaksaan Tinggi Kepala Kejkasaan Negeri Kacabjari beserta seluruh jajaran di seluruh Indonesia Arahan khusus beliau Kajagung RI red disampaikan melalui virtual pada hari Senin 31 Januari 2022 ucap Lutfi Melalui siaran perss Kapuspenkum Kejagung RI Lutfi membeberkan jika Jaksa Agung menekankan dan mengingatkan kembali bahwa seluruh tindakan warga Adhyaksa selaku aparat penegak hukum adalah selalu bermuara pada pencapaian tujuan pembangunan nasional bangsa Indonesia Setiap tindakan penegakan hukum yang dilakukan sesungguhnya untuk menyokong segala upaya pencapaian kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Indonesia Khususnya perwujudan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia ujar dia mengutip amanat Kajagung Ada tiga point instruksi beliau ditegaskan Lutfi Pertama menjadi agen percepatan pembangunan nasional Artinya janganlah penegakkan hukum pidana baik preventif maupun represif menghambat proses pembangunan nasional Kedua menjadi agen penyetabil atau stabilitator situasj dan kondisi didaerah atau dimanaoun ditugaskan Ketiga jadilah agen pengamanan atas seluruh aset negara Kepada setiap Kepala Satuan Kerja menerapkan instruksi tersebut dengan tulus dan sungguh sungguh Tujuanya agar menjadi teladan bagi para anggota di lingkungan kerjanya masing masing Jadi kita disatuan tugas didaerah melaksanakan instruksi tersehut Instruksinya dilaksanakan dan berlaku semua jajaran kejaksaan se Indonesi Kita seoptimal mungkin melaksanakan tugas sesuai arahan beliau Salahsatunya menyoroti jika ada yang terindikasi jaksa bermain proyek dan apabila ada segera laporkan disertai dengan buktinya pungkas Lutfi Atg06

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: