Indonesia Kirim 7 Wakil ke Semifinal

Indonesia Kirim 7 Wakil ke Semifinal

HANOI Indonesia berhasil menempatkan tujuh wakilnya di semifinal SEA Gamens 2021 cabor bulu tangkis nomor individu Leo Rolly Carnando Daniel Marthin menjadi wakil Merah Putih terakhir yang mengamankan tiket empat besar Pasangan rangking 23 dunia itu mengalahkan duo Thailand Chaloempon Charoenkitamorn Nanthakarn Yordphaisong 21 15 17 21 21 15 di Bac Giang Gymnasium Jumat 20 5 Di semifinal Leo Daniel sudah ditunggu pasangan Vietnam Do Tuan Duc Pham Hong Nam Sebelumnya Indonesia sudah lebih dulu mengirim enam wakilnya ke empat besar SEA Games 2021 Selain Leo Daniel duet ganda putra Pramudya Kusumawardana Yeremia Rambitan juga lolos ke semifial setelah menghajar Solomon Jr Padiz Julius Villabrille Filipina 21 17 21 14 Dari sektor tunggal putri Indonesia juga mengirim dua wakilnya yakni Putri Kusumawardani dan Gregoria Mariska Tunjung Di perempat final Putri KW mengalahkan Sarah Joy Barredo Filipina 21 11 21 9 sementara Gregoria unggul 21 9 21 7 atas Mikaela Joy De Guzman Filipina Apriyani Rahayu Siti Fadia Silva Ramadanti menjadi satu satunya ganda putri Indonesia yang lolos ke semifinal Di perempat final Apriyani Siti menyingkirkan jagoan Thailand Jongkolphan Kititharakul Rawinda Prajongjai 21 15 22 20 Terakhir dari nomor ganda campuran Indonesia menempatkan dua wakilnnya di empat besar yakni Rinov Rivaldy Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana Mychelle Crhystine Bandaso Rinov Pitha melenggang ke empat besar setelah mengandaskan Panitchapon Teeraratsakul Phataimas Muenwong Thailand dengan skor 21 10 16 21 21 15 Adapun Adnan Mychelle menaklukkan pasangan Vietnam Do Tuan Duc Pham Nhu Tao 21 9 21 10 Laga semifinal SEA Games 2021 cabor bulu tangkis rencananya akan bergulir di Bac Giang Gymnasium Sabtu 21 5 mcr15 jpnn Min4

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: