Mahasiswa Antarakan Luber Menang Pilkada

Jumat 29-11-2024,09:11 WIB
Reporter : Gelang
Editor : Jukik

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh mahasiswa yang memberikan dukungannya kepada kami, dukungan dan kepercayaan mahasiswa dari Bengkulu akan kami rawat dan kami jaga. Kemenangan ini bukan milik kami, tetapi milik kite serame. Hati-hati dijalan, semoga selamat sampai tujuan, cepat selesaikan tugas belajar kalian dan mari bersinergi membangun Pagaralam Serame.”

Menyambut pernyataan Ludi, Jansen selaku koordinator kegiatan menyampaikan ucapan selamat dari Forum Mahasiswa dan Pemuda Besemah Libagh (FORMAPABEL).

“Pak Wali, FORMAPABEL adalah Rumah Besar bagi mahasiswa dan pemuda yang berasal dari bumi besemah yang Beraktifitas di Bengkulu, kami telah berpartisipasi dalam pembangunan di tempat orang maupun di daerah kami sendiri, kami siap berkolaborasi dan bersinergi untuk membagun Pagaralam SERAME. Sekali lagi selamat pak wali, semoga diberikan kekuatan, kesehatan dan kemudahan dalam mengemban amanah besar masyarakat Pagaralam”. 

BACA JUGA:Kampanye Dialogis LUBER di Kampung Kemuning, Serap Keresehan Masyarakat Akan Banjir dan Penataan Pasar

Tentang Forum Mahasiswa dan Pemuda Besemah Libagh

Forum Mahasiswa dan Pemuda Besemah Libagh  adalah organisasi yang mewadahi aspirasi mahasiswa dan pemuda dari wilayah Besemah Libagh yang sedang belajar, bekerja dan beraktifitas di Bengkulu.

Organisasi ini memiliki tujuan untuk meningkatkan peran serta pemuda dalam proses sosial, politik, dan pembangunan, serta mendorong terciptanya pemimpin-pemimpin muda yang berkompeten dan peduli terhadap kebutuhan masyarakat.

Kategori :