PAGARALAMPOS.COM - Rambut rontok terjadi ketika rambut rontok dari tempat asalnya, biasanya di kepala. Dalam kondisi normal, sekitar 50-100 helai rambut dapat rontok setiap harinya.
Namun, jika jumlah rambut yang rontok melebihi ini, kondisi tersebut bisa menandakan adanya masalah yang dapat menyebabkan kebotakan.
Rambut dikenal sebagai mahkota kita. Apa yang terjadi jika rambut mengalami masalah, seperti kerontokan yang berpotensi memicu kebotakan?
Beberapa faktor penyebab rambut rontok meliputi kurangnya asupan gizi, perubahan hormon, efek samping obat, stres, penuaan, serta kebiasaan yang kurang baik.
Saat ini, tersedia banyak cara untuk menangani masalah ini.
BACA JUGA:Rutin Mengonsumsi Semangka, Inilah 6 Khasiatnya untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit Anda!
BACA JUGA:Temukan 5 Khasiat Antioksidan Buah Zaitun untuk Kesehatan Tubuh
Bagi yang merasa ragu menggunakan produk perawatan kimia, ada alternatif alami yang bisa dicoba. Berikut adalah beberapa bahan alami yang efektif untuk mengatasi rambut rontok:
- Lidah Buaya: Lidah buaya kaya akan vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk menghitamkan rambut, merangsang pertumbuhan rambut baru, dan memperbaiki jaringan rambut yang rusak.
Cara menggunakannya adalah dengan mengoleskan gel lidah buaya secara merata pada rambut dan kulit kepala.
BACA JUGA:Susah Menumbuhkan Rambut? Inilah Rekomendasi Bahan Alami Untuk Meneumbuhkan Rambut!
BACA JUGA:Tips Memanjangkan Rambut dengan Cepat dan Alami?
Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan setidaknya dua kali seminggu.
- Minyak Kelapa: Menurut Health Line, minyak kelapa mengandung asam lemak yang menembus batang rambut dan mengurangi kehilangan protein pada rambut.
Caranya adalah dengan mengaplikasikan minyak kelapa hangat pada rambut dan kulit kepala yang sudah kering, lalu pijat secara merata.