BACA JUGA:Film Mengejar Surga, Ketika Jessica Mila Mencari Ayahnya
Memperlihatkan Aksi Dalam Jet
Sinopsis film Top Gun Maverick selanjutnya juga akan memperlihatkan aksi dalam jet. Sebagian besar orang berpikiran, para aktor untuk benar-benar berada dalam jet merupakan hal yang tidak mungkin.
Namun, dalam film Top Gun Maverick kali ini bukan hal yang mustahil lagi. Para aktor akan memperlihatkan beberapa aksi ketika mereka berada di dalam jet.
Tom Cruise pun menunjukkan rasa bangganya terhadap apa yang ia dan rekannya capai saat ini. Bahkan, Tom Cruise mengakui jika para aktor sangatlah luar biasa.
Menariknya lagi, sang sutradara film Top Gun: Empire Joseph Kosinski, saat ini tengah mengerjakan sekuel Top Gun. Ia juga mengatakan jika ia dan timnya merekam materi selama 800 jam.
BACA JUGA:Sinopsis Film Crazy Rich Asians, Kisah Cinta Terhalang Orang Tua
Hal tersebut menjadi prosedur yang sangat melelahkan. Bahkan, ia hampir tak dapat memperoleh 30 detik dari bidikan yang layak.
Itu pun ia lakukan selama 12 sampai 14 jam sehari. Ia hanya menghabiskannya untuk melakukan pemotretan.
Ada banyak hal lainnya yang tak kalah menarik dari sinopsis film Top Gun Maverick. Salah satunya, pemotretan dari udara yang mereka lakukan selama berbulan-bulan.
Dalam adegan film ini nanti akan diawali dengan nostalgia serta penampilan aktor film asli seperti Val Kilmer. Tak hanya itu, dalam film Top Gun Maverick, pilot perempuan juga akan turut bergabung dalam kelompok elit.
Tak terkecuali dengan Monica Barbaro. Bahkan, Monica Barbaro sendiri mendapatkan kesempatan untuk belajar dari aviator perempuan handal.
Monica Barbaro pun menjalankan pelatihan pilot AL AS bersama dengan rekan-rekannya. Untuk melihat hal-hal menarik lainnya dari film ini, jangan lupa untuk melihat sinopsis film Top Gun Maverick selanjutnya.
Baca juga berita:
Sinopsis Film The Doll 3, Jessica Mila Bangkitkan Arwah Melalui Boneka