Selain itu, ada juga biaya Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) yang dibebankan pada tahun pertama.
Biaya BBNKB untuk kendaraan bermotor di Jakarta umumnya mencapai 12,5 persen dari nilai jual kendaraan.
Ini berdasarkan data dari situs Bapenda Provinsi Jakarta.
Estimasi Pajak Honda CBR 250RR 2024 di Jakarta
BACA JUGA:Menteri Perdagangan Rencanakan Pajak Tambahan untuk Barang Impor, Pengusaha Tolak Keras
Sebagai ilustrasi, jika kamu membeli Honda CBR 250RR 2024 baru di Jakarta dengan harga OTR (On The Road) sekitar Rp64,8 juta pada bulan Agustus 2024, berikut ini adalah estimasi pajak yang akan dikenakan pada beberapa periode pembayaran:
1. Pajak Tahunan Honda CBR 250RR 2024
Untuk pajak tahunan, berikut komponen biaya yang perlu diperhitungkan:
- Biaya SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan): Rp35 ribu
BACA JUGA:Kenaikan Pajak Sawah di Jember Capai Rp900 Ribu per Meter, Warga Mengeluh Tak Masuk Akal
- Biaya PKB (Pajak Kendaraan Bermotor): Rp1,3 juta (2 persen x harga OTR Honda CBR 250RR 2024)
Sehingga, total pajak tahunan untuk Honda CBR 250RR 2024 diperkirakan sebesar Rp1,33 juta.
2. Pajak Tahun Pertama Honda CBR 250RR 2024
Pajak pada tahun pertama memiliki sejumlah komponen biaya tambahan, antara lain:
- Biaya BBNKB (Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor): Rp8,1 juta (12,5 persen x harga Honda CBR 250RR 2024)