Dalam cuplikan juga memperlihatkan suasana koridor yang tampak gelap gulita. Hal ini menambah kesan menyeramkan selama di stasiun luar angkasa.
Suasana tak nyaman tersebut tiba-tiba memuncak ketika ada perempuan yang berteriak meminta tolong berulang kali.
Mengetahui temannya dalam bahaya, ada pria yang langsung berusaha membantunya di film Alien: Romulus ini. Kendati demikian, ia tak tahu bahaya apa yang sedang mengincarnya.
Ia sama sekali belum tahu soal makhluk menyeramkan yang menyerang perempuan tersebut. Lantas apakah mereka bisa lolos dari teror alien selama di luar angkasa?
Untuk mengetahuinya, bisa saksikan film ini saat sudah resmi tayang di bioskop nantinya.
BACA JUGA:Sinopsis Film Animasi Wish, Bintang yang Bisa Mengabulkan Permohonan
Pemain Film
Bukan hanya alur ceritanya saja yang jadi sorotan, melainkan juga sederet pemainnya. Adapun salah satunya ialah Cailee Spaeny.
Di Alien: Romulus, ia akan berperan sebagai Rain Carradine. Ia sangat berani dalam melawan alien dengan berbekal pistol.
Selain itu, film ini juga memperlihatkan David Jonsson yang memerankan Andy. Ada juga Isabela Merced yang berperan sebagai Kay.
Selanjutnya, film ini juga menggandeng pemain berkualitas seperti halnya Archie Renaux, Spike Fearn dan Aileen Wu. Pemain-pemain ini mampu membawakan karakternya dengan baik sehingga mendongkrak alur ceritanya.
BACA JUGA:Sinopsis Film Satyaprem Ki Katha, Kisah Romansa Kartik Aaryan dan Kiara Advani
Raup Sambutan Positif
20th Century Studios tak hanya membagikan teaser trailer di YouTube saja, melainkan juga media sosial Instagram dengan akun @20thcenturystudiosla.
Bahkan di akun Instagram ini juga ada postingan soal poster Alien: Romulus. Apabila melihat kolom komentarnya, sebagian besar warganet memberikan penilaian positif.
Terlebih lagi ada warganet yang mengaku suka dengan film bertemakan alien. Selain itu, ada pula pecinta film yang ingin segera menyaksikannya.