PAGARALAMPOS.COM , Pagaralam - Calon Walikota Hj Hepy Safriani SKM Mkes 2024 - 2029 melakukan silaturahmi dengan warga Gang Astra RT 4 RW 4 Kelurahan Tumbak Ulas kecamatan Pagaralam Selatan.
Giat yang berlangsung pada, (20/9) Malam ini disambut dengan antusias oleh masyarakat sekitar yang menyambut kehadiran Bunda Hepy, sapaan akrabnya, dengan
Dalam giat ini, Calon Walikota Hj Hepy Safriani SKM MKes Mengucapkan Terimakasih Kepada Warga gang Astra atas Perayaan meriah ini.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada warga Tumbak Ulas, terutama Gang Astra RT 4 RW 4, atas Selamat yang sangat meriah atas kedatangan kami,” ujarnya dengan penuh rasa terima kasih.
BACA JUGA: Disambut Antusias Warga Pagardin, Ini yang Disampaikan Hepy-Efsi
Tak hanya mengucapkan terima kasih, Bunda Hepy juga memanfaatkan momen silaturahmi ini untuk memperkenalkan visi dan misinya jika terpilih sebagai Walikota Pagaralam.
Ia memaparkan beberapa program prioritas yang akan dijalankan demi kemajuan kota, terutama di bidang pendidikan, pertanian, pariwisata, dan kesehatan.
Menurutnya, sektor keempat ini merupakan pilar utama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pagaralam.
“Tidak hanya berhenti di sini, kami juga menyiapkan program prioritas yang akan kami jalankan untuk masyarakat Kota Pagaralam, baik di bidang pendidikan, pertanian, pariwisata, dan kesehatan,” jelas Bunda Hepy.
BACA JUGA: Disambut Antusias Warga Pagardin, Ini yang Disampaikan Hepy-Efsi
Di akhir acara, Bunda Hepy meminta doa restu dan dukungan dari warga Gang Astra agar ia dapat merealisasikan visi dan misinya untuk Pagaralam yang lebih baik.
“Kami mohon doa restu serta dukungan penuh dari warga Gang Astra RT 4 RW 4 Kelurahan Tumbak Ulas, agar bersama-sama kita dapat mewujudkan Pagaralam menjadi lebih baik lagi,” tutupnya.
Sementara itu, Neli selaku tuan rumah menyampaikan terima kasih atas kunjungan Bunda Hepy.
Ia berharap Bunda Hepy dapat memenangkan Pilkada dan membawa perubahan positif bagi Kota Pagaralam.