Pilkada Pagar Alam: Pasangan Ludi Bertha Dapat Rekomendasi Nasdem

Rabu 31-07-2024,20:04 WIB
Reporter : Jukik
Editor : Almi

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem akhirnya mengumumkan pasangan bakal calon (balon) Walikota dan Wakil Walikota Pagar Alam untuk Pemilihan Walikota (Pilwako) Pagar Alam tahun 2024.

Pasangan yang direkomendasikan adalah Ludi Oliansyah dan Hj. Bertha Edhar.

Rekomendasi resmi ini diserahkan langsung oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Sumatera III H. Fauzi Amro, didampingi oleh Riyan, Kepala Sekretariat Bappilu DPP Partai NasDem, di Jakarta pada Rabu, 31 Juli 2024.

Setelah sebelumnya menjadi tanda tanya siapa pasangan yang akan diusung, akhirnya terjawab bahwa Partai NasDem akan mendukung pasangan Ludi-Bertha dalam Pilwako Pagar Alam.

BACA JUGA:Ludi – Bertha Siap Maju Pilkada Pagaralam 2024, Berdiri Diatas Kepentingan Masyarakat Pagaralam

Partai pemenang pemilu 2024 di Kota Pagar Alam ini berharap pasangan tersebut mampu memenangkan pemilihan.

"Hari ini, Korwil Sumatera III menyerahkan surat rekomendasi dari DPW Partai NasDem Sumatera Selatan kepada pasangan Ludi Oliansyah dan Hj. Bertha Edhar sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Pagar Alam," ujar Fauzi Amro.

Fauzi Amro juga mengungkapkan harapan besar DPP terhadap pasangan Ludi-Bertha untuk meraih kemenangan dalam Pilkada Pagar Alam tahun 2024.

"Bertha kini telah resmi menjadi kader NasDem dan kembali berkomitmen untuk membesarkan Partai NasDem di Kota Pagar Alam. Kami berharap rekomendasi ini akan membawa kemenangan bagi NasDem di Pagar Alam," katanya.

BACA JUGA:Bertha SH MKn Dukung Tiga Partai Besar untuk Maju dalam Pilkada Pagaralam 2024

Ketua DPD Partai NasDem Kota Pagar Alam, Hj. Jenni Sandiah, yang didampingi oleh bakal calon Wakil Walikota, Hj. Bertha Edhar, menyatakan bahwa pihaknya telah menerima surat rekomendasi tersebut.

"Dengan adanya surat rekomendasi ini, kami berharap seluruh kader NasDem di Kota Pagar Alam dapat bersatu dan berjuang bersama untuk memenangkan pasangan yang diusung oleh Partai NasDem di Pilwako Pagar Alam," tegasnya.

Partai NasDem optimis dengan dukungan penuh dari para kader dan masyarakat, pasangan Ludi-Bertha dapat membawa perubahan positif dan memajukan Kota Pagar Alam.*

Kategori :