ASUS Vivobook Go 14 E1404FA-FHD553: Pilihan Terbaik untuk Pelajar dan Mahasiswa!

Senin 08-07-2024,20:36 WIB
Reporter : Jukik
Editor : Almi

PAGARALAMPOS.COM - ASUS Vivobook Go 14 E1404FA-FHD553 hadir sebagai solusi laptop terjangkau yang ideal untuk kebutuhan belajar dan produktivitas sehari-hari.

Ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 5 7520U, laptop ini menawarkan performa handal yang mampu menjalankan berbagai aplikasi pembelajaran dengan lancar. 

Dilengkapi dengan RAM 16GB LPDDR4X dan SSD 512GB, Vivobook Go 14 siap menyimpan semua materi belajar dan dokumen penting tanpa kendala.

BACA JUGA:Lenovo Akan Rilis Laptop Layar Transparan Pertama di Dunia, Ini Ulasan Spesifikasinya!

Desain Ergonomis dan Layar Berkualitas

Keunggulan utama ASUS Vivobook Go 14 adalah desainnya yang ergonomis untuk penggunaan sehari-hari. 

Dengan layar 14 inci beresolusi Full HD (1920 x 1080), laptop ini memberikan pengalaman visual yang jernih dan tajam. 

Layar anti-glare dengan rasio ke bodi mencapai 83% menjamin pengguna tidak mudah lelah mata, terutama selama sesi belajar yang panjang. 

BACA JUGA:Rekomendasi Terbaik: Laptop Asus di Bawah 5 Juta dengan Performa Optimal

Kemampuan layar yang dapat dibaringkan hingga 180° membuatnya ideal untuk berbagi materi dengan teman sekelas.

Performa Handal dan Efisiensi Energi

Prosesor AMD Ryzen 5 7520U tidak hanya menawarkan kecepatan tinggi dalam pengolahan data, tetapi juga hemat energi. 

Ini memungkinkan laptop ASUS Vivobook Go 14 tetap dingin dan efisien dalam penggunaan baterai.

Dukungan untuk Fast Charging memungkinkan pengisian daya hingga 60% hanya dalam waktu 49 menit, ideal untuk mobilitas pengguna yang tinggi.

BACA JUGA:Ingin Beli Laptop Baru 2024? Ini 11 Rekomendasi Terbaik untuk Dipertimbangkan

Kategori :