PAGARALAMPOS.COM - Jambu kristal (Psidium guajava) adalah salah satu varietas jambu biji yang populer di Indonesia. Dikenal dengan daging buahnya yang putih, tekstur renyah, rasa manis, dan bijinya yang sedikit, jambu kristal mudah dinikmati.
Buah ini kaya akan nutrisi penting dan relatif rendah kalori. Manfaat kesehatan jambu kristal meliputi kemampuannya mengatasi masalah pencernaan, seperti diare dan sembelit. Nutrisi yang terdapat pada buah, daun, biji, dan kulit jambu kristal memberikan banyak manfaat kesehatan.
Daun jambu kristal, misalnya, telah digunakan dalam bentuk teh untuk mengobati diare di Tiongkok dan India. Daging buahnya juga digunakan sebagai obat untuk membantu penyembuhan luka di Meksiko.
BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Biji Nangka untuk Kesehatan yang Perlu Anda Ketahui
BACA JUGA:Sisi Sehat Buah Naga: 5 Alasan Mengapa Buah Ini Baik untuk Kesehatan Anda
Berikut adalah 5 manfaat jambu kristal yang enak wajib kalian coba:
1. Menjaga berat badan
Jambu kristal rendah kalori dan mengandung serat, terutama pektin, yang membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Hal ini dapat membantu menekan keinginan ngemil dan menjaga berat badan.
Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa pemberian suplemen pektin dapat membantu dalam penurunan berat badan.
2. Meningkatkan daya tahan tubuh
Antioksidan dan vitamin C dalam buah dan daun jambu kristal dapat meningkatkan daya tahan tubuh, melindungi tubuh dari infeksi virus dan bakteri.
BACA JUGA:Mengapa Daun Genjer Layak Dikonsumsi? 5 Alasan Kesehatan yang Membuat Anda Terkejut
BACA JUGA:Terungkap! 7 Manfaat Kesehatan Tersembunyi dari Daun Pandan
3. Mengurangi tanda penuaan
Vitamin C dalam jambu kristal bermanfaat untuk kult, mencegah dan mengurangi keriput serta tanda penuaan. Vitamin C juga melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang dapat menyebabkan penuaan dini.