Film Kung Fu Yoga, Petualangan Jackie Chan Buru Harta Karun

Selasa 28-05-2024,10:28 WIB
Reporter : Mey
Editor : Almi

Tak butuh waktu lama, mereka bertemu dengan Jones Lee. Akhirnya, Jones Lee memutuskan untuk bergabung dalam misi pencarian Magadha tersebut.

Segala persiapan telah mereka lakukan dengan sangat matang. Dengan menggunakan sejumlah petunjuk baru dan bantuan GPS mereka memulai misi pencarian harta tersebut.

Sampailah mereka pada sebuah gua es di daerah Tibet. Mereka terus melakukan pencarian tanpa henti, hingga akhirnya mereka menemukan Magadha.

Namun, tidak hanya Magadha saja, mereka juga menemukan sisa-sisa tentara kerajaan yang sudah lenyap.

BACA JUGA:Kota Pagar Alam Bersatu, Strategi Baru Mitigasi Ancaman Narkotika

Pertemuan dengan Randall

Sinopsis film Kung Fu Yoga ini tentunya juga menampilkan ketegangan dalam misi Jack dan Ashimita. Secara tiba-tiba, mereka mendapatkan gangguan dari Randall.

Randall sendiri merupakan keturunan dari pemberontak yang mengklaim Magadha atau harta kerajaan tersebut. Tak hanya bertemu dengan penjahat saja, Jack dan Ashmita juga harus menerima pengkhianatan kawannya.

Selama perkelahian mereka dengan Randall, Jones justru melarikan diri dengan mengambil berlian besar dari dalam gua. Jones meninggalkan Jack, Ashmita, dan semua tim dalam gua yang beku.

Mirisnya, mereka tidak dapat keluar dari gua tersebut dengan mudah. Bahkan, mereka harus terjebak untuk waktu yang cukup lama.

BACA JUGA:Rusia Dituding Meluncurkan Senjata Misterius ke Antariksa, Pentagon : Diorbit Sama Dengan Satelit AS

Jack Menggunakan Teknik Pernapasan Yoga untuk Melarikan Diri

Sinopsis film Kung Fu Yoga memperlihatkan kemampuan Jack dalam menyelamatkan diri dengan timnya. Melihat ia dan timnya dalam bahaya, akhirnya Jack menggunakan teknik pernapasan Yoga.

Teknik ini berhasil membantu mereka menyelamatkan diri melalui sungai yang dingin. Setelah mereka merasa aman, akhirnya memutuskan untuk kembali ke negara asal.

Ashmita serta Kyra memutuskan untuk kembali ke India. Sedangkan Jack, Xiaoguang, serta Nuomin kembali ke Dubai. Berlian yang mereka temukan akhirnya dilelang.

BACA JUGA:Jenazah Ajudan Pimpinan OPM Diserahkan ke Keluarga, Komplotan Pembakaran Kios dan Sekolah

Kategori :